Cold Brew Coffee vs Es Kopi, Mana yang Lebih Sehat?

22 Juli 2019 14:59 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi cold brew Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cold brew Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Selain es kopi susu yang tengah menjamur, salah satu varian kopi yang tak kalah populer ialah cold brew coffee. Teknik seduh kopi secara cold brew dilakukan dengan merendam bubuk kopi menggunakan air dingin dan membiarkannya terekstrak selama 12 - 24 jam.
ADVERTISEMENT
Cita rasa yang dihasilkan pun akan berbeda. Es kopi memiliki rasa asam yang lebih, sementara kopi cold brew cenderung lebih nutty. Biasanya kopi cold brew ini juga punya rasa yang lebih pahit.
Nah, selain menghasilkan cita rasa yang berbeda, muncul banyak anggapan kalau cold brew juga lebih sehat dibandingkan es kopi. Benarkah demikian?
Metode seduh cold brew membuat kadar asam pada kopi jadi lebih sedikit, dibandingkan yang diseduh biasa. Menurut sebuah tes yang dilakukan menggunakan alat Toddy System, kadar asam pada cold brew sepertiga lebih rendah ketimbang kopi biasa.
Ilustrasi cold brew Foto: Shutter Stock
Dengan demikian, kopi cold brew bisa lebih mudah dicerna oleh sistem pencernaan, sehingga aman untuk dikonsumsi penderita perut sensitif sekalipun.
ADVERTISEMENT
“Dibandingkan es kopi, cold brew lebih mudah dicerna--sangat membantu kalau kita punya penyakit asam lambung. Kadar asam yang lebih rendah juga mengurangi kerusakan enamel gigi,” ungkap Amy Shapiro, ahli nutrisi tersertifikasi seperti dikutip dari Women’s Health.
Kopi cold brew juga mengandung kadar alkalin yang lebih tinggi ketimbang es kopi. Menurut nutrisionis Vicki Edgson, penulis buku tentang pola diet alkalin, tubuh bisa berfungsi dengan paling baik saat kadar alkalin dalam tubuh relatif tinggi.
Ilustrasi kopi cold-brew Foto: dok.shutterstock
Proses ekstraksi yang berlangsung lama juga membuat kadar kafein pada cold brew coffee lebih tinggi. Dengan begitu, kita tak perlu mengkonsumsi bergelas-gelas kopi bila ingin mendapat dopping energi dari kafein.
Cita rasa dari kopi cold brew yang cenderung lebih halus, manis, dan kaya rasa membuatnya lebih terasa nikmat saat disesap dalam bentuk ‘murni’. Tanpa adanya tambahan susu, gula, atau krim, kita bisa memangkas jumlah kalori berlebih secara signifikan.
ADVERTISEMENT
Kendati demikian, kandungan nutrisi antara cold brew dan es kopi biasa hampir sama dan tak ada bedanya. Keduanya tetap memiliki manfaat yang baik bagi kesehatan, seperti mengurangi risiko depresi, mencegah jenis kanker tertentu dan diabetes.