Resep Masakan: Pedasnya Ayam Bumbu Woku Khas Manado

3 April 2019 9:01 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Ayam Woku Khas Manado Foto: Flickr/Diananda Riskia
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Ayam Woku Khas Manado Foto: Flickr/Diananda Riskia
ADVERTISEMENT
Bikin resep masakan apa hari ini? Jika bingung, kamu bisa membuat salah satu hidangan khas Manado yaitu ayam woku. Dalam bahasa Manado woku memiliki arti 'masak', sehingga hidangan ini semacam masakan khas Manado berbahan utama daging ayam.
ADVERTISEMENT
Hidangan ini sendiri memiliki perpaduan rasa gurih khas kemiri dan pedas dari cabai yang terasa nikmat di lidah. Kelezatannya juga semakin kaya dari berbagai macam rempah seperti; seperti daun jeruk, daun kunyit, hingga jahe.
Ayam woku biasanya dimasak hingga kuahnya mengental dan sedikit menyusut. Karena itulah, hidangan ini cocok sekali disandingkan dengan nasi putih panas.
Tertarik mencoba membuat hidangan khas Manado ini? Yuk, simak resep masakan ayam bumbu woku ala ahli gizi dan pakar kuliner, almarhumah Tuti Soenardi, yang telah kumparan rangkum berikut ini.
Bahan:
250 gram paha ayam (potong 5 bagian)
2 sdm minyak untuk menumis
2 sdm irisan daun bawang
2 lembar daun jeruk
1 batang serai (memarkan)
ADVERTISEMENT
200 ml air
10 buah cabai rawit
25 lembar daun kemangi
1 sdm kecap ikan
Bahan bumbu halus:
1/2 sdm irisan bawang putih
1 sdm irisan bawang merah
3 buah cabai merah
1 iris jahe
1 iris kecil kunyit
3 butir kemiri
1 sdm terasi
Cara membuat:
1. Tumis semua bahan-bahan bumbu halus bersama irisan daun bawang, daun jeruk, dan serai hingga keluar aroma.
2. Masukkan ayam, lalu beri kecap ikan aduk hingga merata.
3. Tuang air, lalu aduk lagi hingga merata.
4. Setelah bumbu meresap, masukkan cabai rawit dan daun kemangi. Aduk, masak sebentar lalu angkat.
5. Ayam bumbu woku siap disajikan.
Selamat mencoba resep masakan di atas!