5 Anak Band yang Sukses Jadi Pelawak

25 Juni 2018 11:10 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Desta, Andre Taulany, Vincent. (Foto: Instagram @desta80s)
zoom-in-whitePerbesar
Desta, Andre Taulany, Vincent. (Foto: Instagram @desta80s)
ADVERTISEMENT
Perjalanan karier seseorang memang tak dapat diduga-duga. Lewat berbagai pertimbangan, setiap orang bisa saja mengubah karier yang ia pilih sebelumnya.
ADVERTISEMENT
Di dunia hiburan Tanah Air bahkan ada beberapa personel yang mantap memilih untuk menjalani karier baru mereka sebagai seorang komedian. Meski sebenarnya tak mudah untuk menjadi komedian, mereka justru membuktikan bahwa pilihan tersebut bukan sekadar peruntungan.
Lewat story berikut, kumparan telah merangkum beberapa personel band mantap berkarier sebagai seorang komedian. Berikut ulasannya.
1. Andre Taulany
Andre Taulany di The 90's Festival (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Andre Taulany di The 90's Festival (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
Andre mengawali kariernya di dunia musik sebagai vokalis Stinky. Publik lebih mengenalnya dengan nama Andre 'Stinky'. Bersama Irwan (bass), Nanno (gitar), Edy (drum), dan Ndank (gitar), mereka berhasil melahirkan banyak hits. 'Mungkinkah' dan 'Jangan Tutup Dirimu' menjadi beberapa hits yang masih terngiang hingga kini.
Andre memulai peruntungannya di dunia komedi ketika ia bermain dalam program 'Lenong' di salah satu stasiun televisi. Dalam program tersebut, Andre bermain bersama Irfan Hakim, Ferry Maryadi, Adul, Bedu, dan lainnya. Namun, kariernya sebagai komedian kian melejit ketika dia bermain bersama Sule, Aziz Gagap, Nunung, dan Parto, dalam program 'Opera van Java'
ADVERTISEMENT
Bersama Sule, kini Andre membawakan sebuah program berjudul 'Ini Talkshow'. Nuansa komedi dalam talkshow tersebut terbilang amat kental. Dalam program talkshow itu, Andre juga sering memarodikan beberapa karakter terkenal Tanah Air.
2. Desta
Desta (Foto: Instagram @desta80s)
zoom-in-whitePerbesar
Desta (Foto: Instagram @desta80s)
Desta merupakan mantan drummer band Club 80's. Setelah lepas dari band tersebut, Desta lebih dikenal dengan penampilan kocaknya.
Dalam beberapa filmnya, Desta juga kerap mendapat karakter yang kocak. Hingga pada tahun 2012, dia semakin mantap menasbihkan diri sebagai seorang komedian, terutama saat bermain dalam program 'Opera Van Java'. Ketika itu, Desta juga mendapat kesempatan bermain bersama pelawak-pelawak ternama lainnya seperti Parto, Nunung, Aziz Gagap, Sule, dan Andre.
Kini, Desta membawakan program talkshow bertajuk 'Tonight Show'. Bersama Vincent, rekannya sesama di Clubeighties dulu, Desta membawakan program tersebut dengan lawakan dan gaya kocaknya yang khas.
ADVERTISEMENT
3. Vincent Rompies
Vincent. (Foto: Instagram @vincentrompies )
zoom-in-whitePerbesar
Vincent. (Foto: Instagram @vincentrompies )
Sama seperti Desta, Vincent juga merupakan mantan personel Clubeighties. Vincent merupakan bassist dari band yang digawangi oleh Lembu Wiworo Jati, Cliffton Jesse Rompies, Sukma Perdana Manaf atau Ytonk, dan Desta itu.
Tingkah kocak Vincent semakin terlihat ketika dia memandu 'MTV Bujang' bersama Desta. Kini, keduanya sama-sama memandu acara 'Tonight Show'
Vincent juga kerap mememerankan karakter kocak dalam beberapa filmnya. Ia juga sempat bermain dalam sebuah komedi situasi berjudul 'Keluarga Masa Kini'.
4. Eza Yayang
Eza Yayang (Foto: Munady Widjaja/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Eza Yayang (Foto: Munady Widjaja/kumparan)
Eza memulai kariernya di dunia entertainment sejak masih berusia tujuh tahun. Ketika itu, Eza yang dikenal sebagai salah satu penyanyi cilik juga sempat berduet dengan Agnez Mo di lagu berjudul 'Yess!'.
ADVERTISEMENT
Beranjak dewasa, Eza dikenal sebagai vokalis sekaligus drummer band d.o.t. Band tersebut juga dikenal dengan beberapa hits-nya, seperti 'Jangan-jangan' dan 'Belahan Jiwa'.
Tak lagi aktif bersama band-nya, Eza kemudian memantapkan diri sebagai komedian setelah telibat di beberapa serial komedi di televisi. Sekarang, dia berperan dalam serial komedi berjudul 'T.O.P (Tukang Ojek Pengkolan)'.
5. Edy Brokoli
Edi Brokoli (Foto: Dok. Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Edi Brokoli (Foto: Dok. Munady Widjaja)
Edy Brokoli memulai kariernya di dunia hiburan sebagai vokalis band 'Harapan Jaya'. Band tersebut juga dikenal dengan beberapa lagunya yang memiliki lirik yang kocak. Misalnya, lagu mereka yang berjudul 'Kuliah Pagi'.
Edy memang sangat ikonik dengan rambut keritingnya yang khas. Setelah tak aktif lagi bersama band-nya, ia kerap memerankan beberapa karakter kocak dalam film yang ia mainkan.
ADVERTISEMENT
Edy juga sempat menjajal dunia stand up comedy. Ya, Edy sempat mengikuti open mic di salah satu stasiun televisi di Indonesia.