Cara Marcell Siahaan Jaga Eksistensi di Industri Musik

1 Agustus 2019 8:36 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penyanyi Marcell Siahaan saat hadir di konferensi pers jelang konser Tujuh Belas di Hard Rock Cafe, Jakarta, Rabu, (31/7). Foto: Ronny
zoom-in-whitePerbesar
Penyanyi Marcell Siahaan saat hadir di konferensi pers jelang konser Tujuh Belas di Hard Rock Cafe, Jakarta, Rabu, (31/7). Foto: Ronny
ADVERTISEMENT
Nama Marcell Siahaan mulai dikenal lewat kolaborasinya dengan Shanty pada 2002. Kala itu, mereka menyanyikan lagu berjudul 'Hanya Memuji'.
ADVERTISEMENT
17 tahun sudah Marcell Siahaan berkarya di industri musik. Munculnya sejumlah penyanyi pendatang baru tak lantas membuat eksistensi pelantun 'Jangan Pernah Berubah' ini luntur.
Saat ditemui di Hard Rock Cafe, Pacific Place, Jakarta, Marcell Siahaan menuturkan bahwa ia bukanlah tipe orang yang mudah tersulut dengan fenomena penyanyi pendatang baru. Ia bahkan cenderung tak mempedulikan hal itu.
Menurut pria berusia 41 tahun ini, setiap penyanyi mempunyai karakternya masing-masing dan tidak bisa disamakan.
Penyanyi Marcell Siahaan saat hadir di konferensi pers jelang konser Tujuh Belas di Hard Rock Cafe, Jakarta, Rabu, (31/7). Foto: Ronny
"Saya enggak peduli. Ini jawaban saya yang paling direct. Karena buat saya, saya ya saya, dan mereka ya mereka. Jadi, masing-masing sudah punya porsinya sendiri," ucap Marcell Siahaan, Rabu (31/7).
Pemilik nama Marcellius Kirana Hamonangan menambahkan, ia tak ingin berkompetisi di dunia musik dengan para musisi Tanah Air. Hal itu malah dijadikan Marcell sebagai motivasinya untuk tetap dapat menciptakan karya baru di musik.
ADVERTISEMENT
"Gimana caranya selalu melakuan sesuatu harus baru, selalu harus ter-challenge untuk gimana cara bikin sesuatu yang lebih lagi dari sebelumnya," ujar Marcell.
"Karena tujuan pribadi saya, saya ingin menjadi pribadi yang lebih baik lagi dari kemarin," lanjutnya.
Penyanyi Marcell Siahaan saat hadir di konferensi pers jelang konser Tujuh Belas di Hard Rock Cafe, Jakarta, Rabu, (31/7). Foto: Ronny
Marcell sendiri tengah bersiap menggelar konser tunggal bertajuk 'Marcell Tujuh Belas'. Konser tersebut digelar sebagai peringatan 17 tahun Marcell berkarier di industri musik tanah air.
Dalam konsernya nanti, Marcell Siahaan akan membawakan 25 lagu yang diambil dari album-albumnya. Ia juga akan berkolaborasi dengan beberapa musisi Tanah Air.
Konser tersebut akan digelar pada 18 Oktober 2019 di Balai Sarbini, Jakarta Selatan.