Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Cerita Raditya Dika soal Peran Willy Dozan Sebagai Pria Kemayu
10 Juni 2018 17:48 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:08 WIB
ADVERTISEMENT
Dalam film terbaru Raditya Dika , 'Target' , ada satu karakter yang mencolok dan menjadi perhatian. Karakter tersebut mengharuskan pemerannya untuk berlaku kemayu, dan peran tersebut dimainkan oleh Willy Dozan , aktor yang terkenal dengan aksi bela dirinya.
ADVERTISEMENT
Raditya Dika selaku sutradara dan pemain mengaku sangat puas dengan akting Willy di film besutannya itu.
“Yang gue happy banget, yang pertama aktingnya Willy Dozan. Aktingnya gila banget. Cinta Laura juga aktingnya ya, dan kerelaan dia punya pacar kayak gue, kan itu harus berbesar hati. Ria Ricis juga seru,” kata cowok yang akrab disapa Radit itu saat dijumpai di kawasan Jakarta Pusat, baru-baru ini.
Radit mengaku senang karena Willy mau menerima tawarannya untuk memerankan sosok pria kemayu.
“Karena gue pengin bikin satu karakter yang orang tuh enggak nyangka dia cowok kemayu. Jadi, gue bikin cerita soal si aktor laga ini yang sudah benci dengan kekerasan terus jadi ngondek. Gue nyari pemainnya, yang paling pas adalah Om Willy Dozan,” terangnya.
ADVERTISEMENT
Radit menambahkan, Willy belajar mendalami perannya sebagai pria kemayu dari dirinya. Pendalaman karakter yang dilakukan pun menjadi hal yang selalu didiskusikan keduanya saat penggarapan film ini tengah berlangsung.
“Habis itu dia (Willy Dozan) selalu ke rumah gue selama dua minggu, belajar tentang cara menjadi pria kemayu,” tuturnya.
Meski demikian, penulis buku 'Kambing Jantan' dan 'Cinta Brontosaurus' ini sempat kebingungan saat melihat Willy begitu santainya berlaku seperti pria kemayu di hadapannya.
“Mungkin karena gue sutradaranya, dia dateng tiba-tiba (ke rumah). Dia (nanya), 'Kalau gini gimana, Dit?'. Terus dia jalan, misalkan dari dapur rumah gue ke ruang tengah, jalan gitu. 'Sudah kemayu belum?', dia nanya. Kadang-kadang, gue kasih lihat YouTube, 'Nih, kemayu ini bagus, Om'. Diskusi kita cukup dalem, jadi gue sudah mulai pahamlah,” jelas Radit.
Selain Willy Dozan, banyak aktris dan aktor lainnya yang turut tampil di film 'Target', di antaranya adalah Cinta Laura, Samuel Rizal, Ria Ricis, dan Romy Rafael.
ADVERTISEMENT
Lantas, apa alasan Radit memilih mereka untuk menjadi para pemain filmnya?
“Karena kecocokan gue sama mereka. Gue selalu nyari pemain yang memerankan dirinya sendiri, itu harus yang unik duluan, karena ini kan enggak memerankan karakter, tapi memerankan diri mereka,” kata cowok berusia 33 tahun itu.
“Kayak Ria Ricis yaudah jadi YouTuber gitu. Samuel Rizal, semua tahu dia aktor drama. Jadi, gue nyari yang betul-betul spesifik. Termasuk Romy Rafael yang diajak,” tutupnya.
Film 'Target' akan rilis di bioskop pada 15 Juni mendatang.