Dewi Persik Disebut Lakukan Pencemaran Nama Baik pada Keponakannya

28 Oktober 2018 14:18 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Dewi Persik dan keponakannya, Rosa Meldianti. (Foto: Munady, Instagram @dewiperssikreal)
zoom-in-whitePerbesar
Dewi Persik dan keponakannya, Rosa Meldianti. (Foto: Munady, Instagram @dewiperssikreal)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Perseteruan antara Dewi Persik dan keponakannya, Rosa Meldianti, belum selesai. Dia bahkan mengancam akan membawa permasalahan keluarga mereka ke pihak berwajib.
ADVERTISEMENT
"Ini bukan settingan, lah orang bapaknya mau mati kok (dibilang) settingan. Ini anak yang durhaka yang pertama," kata Dewi ketika dijumpai di Kopi Johny, Kelapa Gading, Jakarta Utara, beberapa waktu lalu.
Pihak Meldi pun buka suara. Baru-baru ini, dia bersama kuasa hukum dan ibunya, Permata Andri, menggelar konferensi pers di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, untuk menjelaskan masalah yang sedang terjadi.
Rudi Kabunang selaku kuasa hukum Meldi mengklarifikasi dugaan kliennya yang menyebut dada dan bokong Dewi dengan kualitas kw di media sosial. Dia mengatakan kliennya tidak menyebut nama siapapun dan meminta bukti pada pihak Dewi akan hal itu. Bahkan, mereka bisa saja mengambil langkah hukum.
"Ada tim ahli dari IDI untuk meng-counter. Kami memiliki bukti baik itu video maupun capture dari IG tentang ujaran-ujaran yang dapat dikategorikan tindak pencemaran nama baik atau UU ITE. Ada perkataan nama-nama binatang semua disebut di situ. Ini adalah suatu hal yg berbahaya. Ini adalah korban akibat ujaran atau tindakan dari saudara D, bisa lebih dari 4 orang. Kami sedang melakukan musyawarah tidak menutup kemungkinan melakukan tindakan hukum sejenis, yaitu pengaduan," terang Rudi.
Meldianti sedang berseteru dengan Dewi Persik (Foto: Munady)
zoom-in-whitePerbesar
Meldianti sedang berseteru dengan Dewi Persik (Foto: Munady)
Rudi melanjutkan, Meldi adalah sosok yang selalu memikirkan keluarga dan menjadikannya sebagai prioritas utama. Maka dari itu, keluarga Meldi masih memprioritaskan hubungan antara mereka dan penyanyi dangdut tersebut.
ADVERTISEMENT
"Bukan masalah minta maaf, tapi masalah terang atau tidak. Ini permasalahannya siapa yang mulai?" kata Rudi.
Meldi sendiri ketika ditanya soal hal itu, dia mengaku sudah menyerahkan semuanya pada kuasa hukumnya. Dia juga tidak mau mengungkap alasan yang diduga menyindir Dewi Persik di media sosial.
"Yang membuat saya bilang begitu ada sebab dan akibatnya juga, kan. Ya, saya enggak bisa bilang apa dan siapanya," ucapnya.
Dewi Persik bicara kasusnya dengan keponakan sendiri (Foto: Munady)
zoom-in-whitePerbesar
Dewi Persik bicara kasusnya dengan keponakan sendiri (Foto: Munady)
Sang bunda pun bersuara. Dia meminta Dewi dan keluarganya untuk tidak saling menyerang di media. Karena, apa yang mereka alami tidak harus diumbar di hadapan publik.
"Kalau adik saya (Dewi) diam, Meldinya menyerang mungkin itu salah, ya. Justru kita yang banyak mengalah," tuturnya.
Rudi menambahkan, masalah yang dialami Dewi Persik dan keluarga Meldi kemungkinan diawali karena ada ego di antara mereka. Ego tersebut diduga tidak berhubungan dengan popularitas, mengingat Meldi baru mulai berkarier di dunia hiburan.
ADVERTISEMENT
"Popularitas itu tidak ada masalahnya dengan gugatan ini. Momentum ini karena memang ada prestasi kemampuan. Klien saya sebelum ini sudah banyak job yang antre. Sampai saat ini pun, ada banyak yang antre karena klien saya punya talenta untuk itu," terang Rudi.
"Itu menjadi catatan dan bukti, dapat diketegorikan pencemaran nama baik karena tidak bisa dibuktikan kebenarannya. Kalau masalah pendidikan, mereka (keluarga Meldi) sangat mampu untuk itu," tutupnya.