Dipha Barus Bocorkan Lagu Barunya dengan Raisa di We The Fest 2018

22 Juli 2018 23:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penampilan Dipha Barus di hari ketiga we the fest 2018 (Foto: Jamal Ramadhan/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Penampilan Dipha Barus di hari ketiga we the fest 2018 (Foto: Jamal Ramadhan/kumparan)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sementara The Neighbourhood menghibur di panggung utama We The Fest 2018 hari terakhir, Dipha Barus tancap gas di This Stage is Bananas pukul 20.05 WIB dengan bootleg lagu milik Mike Simonetti berjudul 'Bossa Nova Civic Club' dan karya The Heartists yang berjudul 'Belo Horizonte'.
ADVERTISEMENT
Setelahnya, Dipha mengubah style musik yang dibawakan, dari EDM ala Spanyol menjadi hip-hop. Ia bahkan meremix dua lagu berbeda generasi, 'Bodak Yellow' milik Cardi B dan 'Tokyo Drift' milik Teriyaki Boyz.
Sempat sedikit meredakan panasnya arena panggung This Stage is Bananas dengan lagu 'On My Mind' milik Jorja Smith serta 'Jalouzi' milik Michael Brun, Dipha kembali mengobarkan semangat dengan remix single milik Dr Dre bertajuk 'Next Episode' dan 'Be Faithful' karya Fatman Scoop.
Dipha Barus ft Kalula di we the fest 2018 (Foto: Jamal Ramadhan/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Dipha Barus ft Kalula di we the fest 2018 (Foto: Jamal Ramadhan/kumparan)
Usai meremix lagu 'Lets Get III' karya DJ Snake dan 'This is America' dari Childish Gambino, serta membawakan club mix buatan Filur dari karya milik Junior Senior 'Move Your Feet' dan Daft Punk 'One More Time', penonton dihibur dengan single Bag Raiders 'Shooting Stars' yang kerap dijadikan musik pengiring meme populer.
ADVERTISEMENT
Agar tetap menjaga kearifan lokal dan tak kehilangan suasana liar, mantan keyboardist Agriculture itu pun meremix lagu 'Bizzare Love Triangle' karya Mode Division dan 'Seberkas Cahaya' milik sang diva cantik era 90an, Nike Ardila.
Tak cuma sekali, jelang memutar 'God's Plan' karya Drake, Dipha menggabungkan tiga lagu barat dan satu lagu Indonesia sekaligus, 'When The Needle Drops' milik ATFC, 'Sway' milik Freejak, 'Raingurl' milik Raeji, dan 'Salah' karya Potret.
Setelah memainkan emosi penonton lewat berbagai lagu lintas genre, seperti 'No Problem' karya Chance the Rapper, 'Humble' milik Kendrick Lamar, dan 'Feels Like We Only Go Backwards' ciptaan Tame Impala, akhirnya produser berdarah Batak itu pun membawakan karya ciptaannya sendiri yang bertajuk 'Decide'.
ADVERTISEMENT
Enggan tampil tanggung, Dipha menyiapkan video klip sebagai backdrop, serta mengajak Matter Mos, Ramengvrl, dan Nayaka, juga lima orang paduan suara untuk bernyanyi di atas panggung.
"Kalian suka lagu tenang? Mari berdansa!" ujar Dipha sebelum backdrop memperlihatkan kemesraan Raisa dan Dipha di dalam studio musik serta memainkan satu lagu yang tak pernah ia bawakan sebelumnya.
Penampilan Dipha Barus di hari ketiga we the fest 2018 (Foto: Jamal Ramadhan/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Penampilan Dipha Barus di hari ketiga we the fest 2018 (Foto: Jamal Ramadhan/kumparan)
Ternyata itu merupakan single perdana Dipha berkolaborasi dengan Raisa yang sama sekali belum rilis. Tanpa memberi tahu kapan tanggal rilis dari single tersebut, di bagian tengah Dipha sudah berhenti memainkan lagunya.
"Lagunya belum keluar. Jadi, enggak bisa sampai habis," tuturnya disambut teriakan kecewa dari penonton.
Jelang akhir, Dipha mengundang Monica Karina untuk melantunkan karya kolaborasi mereka yang nertajuk 'Money Honey'. Tak hanya diam dibalik DJ set, Dipha bahkan bermain gitar selama lagu diputar.
ADVERTISEMENT
Setelah 'Drop it Like it's Hot' karya SnoopnDogg, 'Rock The Bells' karya Boyz Noise, dan 'Lizstomania' ciptaan grup musik asal Prancis, Phoenix, Kallula naik panggung untuk menyanyikan single 'Nothing Can't Stop Us'.
"Tidak terasa, lagu ini sudah rilis sejak dua tahun lalu. Semoga kalian suka," ujar Kallula sebelum bernyanyi.
Penampilan Dipha diakhiri dengan single kolaborasinya dengan penyanyi muda Nadin yang berjudul 'All Good'. 'All Good' sempat diapresiasi dengan kemenangan di AMI Awards 2017, agar tidak mengecewakan para penonton, semua artis yang ikut tampil bersama Dipha naik ke atas panggung.
Mereka pun terus melemparkan bunga ke arah penonton sembari berdansa menemani suara unik milik Nadin. Penampilan Dipha akhirnya usai pukul 21.30 WIB.
ADVERTISEMENT