Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.95.0
Gelar Konser, Trio Lestari Manfaatkan Untuk Promosikan Single
1 Agustus 2018 7:21 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:07 WIB
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Konser Trio Lestari nantinya digelar secara intim dan penuh interaksi. Sebab, hal itu sudah menjadi kebiasaan Trio Lestari saat manggung.
"Kan memang Trio Lestari itu konsepnya ngobrol, akan bernyanyi dan akan bercanda di atas panggung. Jadi, obrolan warung kopi yang bermanfaat kami bawa ke atas panggung," kata Tompi saat ditemui di kawasan Pondok Pinang, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Obrolan Trio Lestari di atas panggung, lanjut Tompi, bukan bertujuan untuk mendoktrin para penonton. "Tapi, memberikan alternatif pemikiran," ujarnya.
Hingga saat ini, Tompi, Glenn, dan Sandy masih meramu konsep yang menarik agar para Warga Lestari--sebutan fans Trio Lestari--bisa lebih asyik menikmati konser. Untuk mewujudkan hal itu, bisa saja ada beberapa tamu spesial yang ikut ambil bagian dalam konser.
ADVERTISEMENT
"Itu kejutan, bukan enggak mungkin, kan? Biasanya last minute timbul ide-ide gila sih, dari mereka berdua, saya suka kaget jantungan," tutur Tompi sembari bercanda.
Konser 'Gelora Cinta' juga dimanfaatkan Trio Lestari untuk mempromosikan single terbaru mereka yang bertajuk 'Takdir Itu Kamu'. Karena konser tersebut digelar berdekatan dengan pendaftaran caleg untuk Pileg 2019, Tompi berharap para hadirin nantinya bisa saling berbagi perspektif tentang kenegaraan dan nasionalisme sebagai satu keutuhan, serta mengesampingkan berbagai perbedaan pendapat politik yang mampu memecah belah.
"Kami ada satu misi di konser ini. Kami ingin menghilangkan persekutuan umat. Jadi, semuanya sama rata, enggak ada lagi gue A, gue B. Gue percaya musik itu bisa mempersatukan semuanya," tutur Tompi.
ADVERTISEMENT
Untuk tiket konser 'Gelora Cinta', Trio Lestari dan pihak event organizer, RD2 Production, tidak mau mematok harga yang terlalu mahal. Menjual sebanyak 1.500 tiket, harga yang ditawarkan relatif murah dan hanya berkisar antara Rp 325 ribu hingga Rp 400 ribu.
Glenn mengatakan harga tiket yang murah tak membuat pertunjukan Trio Lestari nantinya terkesan murahan dan kacangan. Trio Lestari sengaja menaruh harga terjangkau agar semua orang bisa bersenang-senang.
"Harus dilihat harga itu kan relatif, ya. Ya, ini gimana kami bisa beri hiburan yang membuat semua orang bahagia, nonton senang, kemudian pulang. Semoga yang datang itu dapat pengalaman dari konser Trio Lestari ," ucap Glenn.
Sembari berkelakar, Shandy pun menambahkan bahwa akan ada banyak keuntungan bagi para penonton yang nantinya datang menyaksikan konser 'Gelora Cinta'. Salah satunya, sebagai ajang cari jodoh para jomblo pecinta musik Trio Lestari.
ADVERTISEMENT
"Ya, kan siapa tahu yang masih sendiri bisa bawa pulang seseorang. Siapa tahu kan jomblo ketemu jomblo akhirnya bisa pulang bareng," ujar Sandhy mengenai konser yang akan berjalan selama 1,5 jam itu.