Iga Massardi​: Album Kedua Barasuara Harus Rilis Tahun Ini

19 Februari 2018 9:14 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Personel Barasuara. (Foto: BARASUARA/Facebook)
zoom-in-whitePerbesar
Personel Barasuara. (Foto: BARASUARA/Facebook)
ADVERTISEMENT
Barasuara sibuk manggung dan tur sejak tahun lalu. Hal ini berimbas tersendatnya pembuatan album kedua band beranggotakan Iga Massardi, TJ Kusuma, Gerald Situmorang, Marco Steffiano, Asteriska Widiantini, dan Puti Chitara itu.
ADVERTISEMENT
Saat ditemui di Galeri Indonesia Kaya, Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Minggu (18/2), Iga selaku vokalis mengatakan, Barasuara saat ini mengejar perilisan album kedua pada tahun ini. Sebab, pembuatannya sudah terbengkalai dari tahun lalu.
"Harus tahun ini, karena ini sudah mundur dari yang seharusnya," kata Iga.
Pria berusia 32 tahun ini menjelaskan, proses penggarapan album kedua Barasuara sudah mencapai 60 persen. Kendati demikian, Iga belum bisa banyak bicara mengenai album terbaru mereka.
"Konsepnya belum bisa bilang banyak ya, karena musiknya, artwork, masih digodok terus. Mungkin nanti kami baru bisa ngomong deh," tutur Iga.
Barasuara menggelar konser di kawasan BSD, Tangerang Selatan, Sabtu (17/2). Sebelumnya mereka juga sempat menggelar tur ke beberapa tempat di Jakarta dan Tangerang sejak awal Februari.
Iga Barsuara. (Foto: Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Iga Barsuara. (Foto: Munady Widjaja)
Di tengah kesibukan menyelesaikan album Barasuara, Iga juga sedang menikmati perannya sebagai seorang produser untuk sebuah band altenative bernama Gelas Kaca. Ia mengungkapkan bahwa konsep dan keseriusan para personel Gelas Kaca menjadi daya tarik bagi Iga hingga memutuskan memproduseri mereka.
ADVERTISEMENT
“Sejauh ini, saya masih terus berusaha agar musik Gelas Kaca itu lebih fresh dan mudah dicerna oleh orang banyak,” tandas Iga.
Barasuara mengeluarkan album perdana pada 2015 lalu. Di album yang diberi judul 'Taifun' itu terdapat sembilan lagu, di antaranya adalah 'Sendu Melagu' dan 'Bahas Bahasa'.
Album 'Taifun' berhasil melambungkan nama Barasuara. Mereka berhasil meraih berbagai penghargaan, salah satunya Produksi Album Alternative Terbaik di ajang AMI Awards lewat lagu 'Bahas Bahasa'.