Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Jaga Kesehatan, Febby 'Blink' Enggan Konsumsi Micin
13 Februari 2018 18:53 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:11 WIB
ADVERTISEMENT
Penyanyi sekaligus aktris Febby Rastanty atau yang kerap disapa Febby 'Blink' memiliki cara tersendiri untuk menjaga kesehatan tubuhnya. Salah satu yang ia lakukan adalah dengan cara menjaga asupan makanan.
ADVERTISEMENT
Cewek berusia 22 tahun itu mengaku dari sejak kecil ia terbiasa untuk menyantap sayur. Kebiasaannya tersebut masih tetap ia lakukan hingga kini.
"Dari kecil dibiasakan makannya sayur. Pokoknya (menyantap makanan) yang bagus-bagus gitu, yang enggak terlalu banyak karbonya," kata Febby saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta, Selasa (13/2).
Febby tak hanya mengkonsumsi sayuran dan makanan yang tidak terlalu banyak mengandung karbohidrat. Ia juga jarang menyantap makanan instan.
"Aku dari kecil sama mama memang enggak dibolehin yang instan. Boleh, tapi sebulan sekali, jadi sampai sekarang enggak nyari dan enggak mau yang kayak gitu,” ucap Febby.
Penyedap makanan yang biasanya digunakan hampir di setiap makanan juga tak dikonsumsi oleh mantan kekasih Derby Romero tersebut. Ia mengaku tidak pernah menyantap micin sejak kecil.
ADVERTISEMENT
“Karena mamaku dari kecil juga di rumah masaknya benar-benar enggak pakai micin sama sekali, benar-benar bumbu,” kata Febby.
Karena itu, Febby mengaku tidak merasa kesulitan untuk menghindari micin. Hal ini, menurutnya, berbeda dengan anak zaman sekarang.
“Orang zaman sekarang yang biasa (makan) pakai micin, tiba-tiba makan yang enggak pakai micin, pasti bilangnya ‘Duh, enggak ada rasa.’ Aku biasa makan makanannya mama. Aku merasa enak-enak saja karena sudah biasa dari kecil,” tandas Febby.