Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.87.1
Judika vs Virzha, Siapa Penyanyi Pria Kesukaanmu?
24 Maret 2018 13:23 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:10 WIB
ADVERTISEMENT
Ajang pencarian bakat menyanyi yang marak di televisi saat ini memang seolah dapat mengubah nasib seseorang. Terlebih lagi jika para pelakunya tetap menjaga konsistensi dalam bidang tersebut.
ADVERTISEMENT
Dua jebolan ajang pencarian bakat yang masih eksis hingga sekarang adalah Judika Nalon Abadi Sihotang dan Di Muhammad Devirzha . Keduanya sama-sama mengawali karier di industri hiburan dengan mengikuti Indonesian Idol.
Judika merupakan jebolan Indonesian Idol musim ke-2. Dalam ajang tersebut, penyanyi berdarah Batak itu keluar sebagai juara kedua setelah dikalahkan oleh mendiang Mike Mohede di babak grand final.
Pelantun lagu 'Papa Mama Larang' itu dikenal sebagai peserta yang tidak pernah berada dalam posisi tak aman dalam perjalanannya di Indonesian Idol hingga babak grand final.
Jenis vokal tenornya yang selalu bisa mencapai nada-nada tinggi selalu dapat memukau para penonton dan dewan juri kala itu.
Setelah keluar sebagai juara kedua dalam ajang tersebut, Judika langsung memulai kariernya sebagai penyanyi profesional di industri musik Tanah Air. Pada 2005, ia menyumbangkan lagu 'Sakura' dalam album kompilasi peserta Indonesian Idol musim kedua yang berjudul 'Seri Cinta'.
ADVERTISEMENT
Album pertama Judika yang berjudul 'One' dirilis pada tahun 2007 dengan single andalan 'Bukan Rayuan Gombal'. Lagu tersebut cukup booming di Indonesia pada masa itu.
Beberapa tahun setelahnya, Judika kembali merilis beberapa lagu yang juga meledak di pasaran, seperti 'Bukan Dia Tapi Aku', 'Aku yang Tersakiti', dan 'Mama Papa Larang'. Sejak saat itu, nama Judika semakin dikenal dan ia juga disebut-sebut sebagai salah satu penyanyi pria terbaik di Indonesia.
Di tahun 2011, Judika sempat diajak bergabung dalam band yang dibentuk oleh Ahmad Dhani, yaitu Mahadewa. Dalam proyek musik tersebut, ia membawakan lagu-lagu hits Dewa 19 dengan caranya sendiri.
Seolah lebih nyaman menjadi penyanyi solo, ia memutuskan hengkang dari proyek tersebut pada tahun 2014. Posisinya kemudian digantikan oleh Virzha.
ADVERTISEMENT
Sama dengan Judika, Virzha juga merupakan penyanyi jebolan Indonesian Idol. Ia masuk pada musim ke-8 di tahun 2014, dan harus pasrah keluar di babak tiga besar.
Dalam ajang tersebut, Virzha kerap membawakan lagu-lagu dari band legendaris. Saat itu, ia dikenal sebagai peserta yang sangat manly, dan karakter suaranya mampu membuat para penonton yang menyaksikan penampilannya meleleh.
Setelah keluar dari Indonesian Idol, kemampuan bermusik Virzha ternyata memikat hati Ahmad Dhani yang kemudian mengajaknya mengisi kekosongan posisi vokalis 'Mahadewa' yang baru ditinggalkan Judika saat itu.
Sama seperti Judika, saat bergabung dalam band tersebut, Virzha juga membawakan lagu-lagu hits Dewa 19 dengan caranya sendiri. Sayangnya, Virzha hanya bertahan satu tahun bersama Mahadewa.
Banyaknya jadwal kegiatan yang lain, membuat Virzha tak bisa mengatur waktunya untuk terus bersama Mahadewa. Dan akhirnya, ia memutuskan untuk fokus bersolo karier.
ADVERTISEMENT
Di tahun yang sama, penyanyi berambut panjang ini juga merilis single solo perdananya. Virzha membawakan kembali lagu 'Aku Lelakimu' ciptaan Pongki Barata yang sempat dipopulerkan oleh Anang Hermansyah.
Virzha mendapat sambutan yang cukup hangat dari para penikmat musik Tanah Air. Selain single tersebut mampu merajai beberapa chart, video klipnya juga mendapat respon baik. Hanya dalam waktu tiga bulan saja, video klip tersebut sudah ditonton hingga satu juta kali.
Penyanyi berdarah Aceh-Jawa ini juga berhasil membawa pulang gelar 'Penyanyi Pendatang Baru Terdahsyat' di ajang penghargaan 'Dahsyatnya Awards' pada tahun 2015.
Beberapa tahun setelahnya, Virzha kembali mengeluarkan single lain, seperti 'Kita yang Beda' dan 'Sirna'. Dalam membuat video klip, Virzha seakan berusaha menyampaikan pesan dan cerita yang mendalam, dan itu menjadi ciri khas sendiri bagi pria 27 tahun tersebut.
ADVERTISEMENT
Baik Judika maupun Virzha, keduanya sama-sama konsisten dalam bermusik setelah selesai dari ajang pencarian bakat Indonesian Idol. Mereka berhasil membuktikan jika usaha dan kemauan yang keras pada akhirnya akan membuahkan hasil yang manis.