Kuasa Hukum Dipo Latief Sebut Tuduhan Nikita Mirzani Cuma Fitnah

15 Agustus 2018 15:35 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Nikita Mirzani. (Foto: Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Nikita Mirzani. (Foto: Munady Widjaja)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Setelah mengajukan permohonan isbat nikah dan gugatan cerai, aktris Nikita Mirzani mengungkapkan keburukan Dipo Latief. Berbagai hal disampaikan oleh Niki, sapaan Nikita, terkait keburukan pria berusia 45 tahun itu.
ADVERTISEMENT
Salah satu yang diungkapkan Niki adalah perselingkuhan yang dilakukan Dipo. Agar orang percaya bahwa perkataannya bukanlah isapan jempol belaka, Niki lantas membeberkan bukti perselingkuhan Dipo dengan seorang perempuan.
Bukti berupa percakapanya dengan perempuan yang diduga sebagai perempuan bayaran Dipo, diunggah Nikita Mirzani lewat Instagram Story. Ibu dua anak ini mengumbar nomor telepon seseorang yang diduga mengenalkan perempuan itu kepada Dipo.
“Ini nomor telepon germonya yang jual tuh anak kecil sebesar 6 juta kepada aki-aki umur 45 tahun. Dipakai di hotel milik keluarganya di kawasan Blok M,” tulis Nikita.
Dipo Latief dan Nikita Mirzani (Foto: Munady)
zoom-in-whitePerbesar
Dipo Latief dan Nikita Mirzani (Foto: Munady)
Tuduhan-tuduhan yang disampaikan Niki ditanggapi oleh kuasa hukum Dipo, Asfa Davy Bya. Menurutnya, tuduhan Niki terhadap Dipo tidaklah benar.
ADVERTISEMENT
“Jadi kalau teman-teman merekam tuduhan-tuduhan, semua itu fitnah. Apa pun yang diucapkan Nikita di luar, itu fitnah,” kata Davy saat ditemui di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (15/8).
Menurut Davy, Dipo tak merasa khawatir dengan berbagai tuduhan dari Niki. Ia mengatakan, kliennya tak akan menanggapi tudingan yang disampaikan oleh perempuan berusia 32 tahun itu.
“Enggak akan ditanggapi masalah-masalah ini. Enggak perlu klarifikasi karena ini masalah pribadi,” tutur Davy.
Nikita Mirzani dan Dipo Latief (Foto: Munady)
zoom-in-whitePerbesar
Nikita Mirzani dan Dipo Latief (Foto: Munady)
Niki juga melaporkan Dipo ke polisi atas dugaan pencemaran nama baik dan perzinahan. Ia melakukan hal itu setelah dilaporkan Dipo ke polisi karena diduga melakukan tindak Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT).
Davy mengatakan, jika memang merasa dirugikan, Nikita Mirzani berhak untuk melaporkan Dipo ke pihak berwajib. “Kalau memang itu merugikan, laporkan aja ke polisi,” ucapnya.
ADVERTISEMENT
Niki dan Dipo menikah siri pada 18 Februari 2018. Lalu, pemain film 'Nenek Gayung' itu melayangkan permohonan isbat nikah dan gugatan cerai pada 16 Juli lalu.
Berdasarkan keterangan dari Davy, Dipo sebenarnya telah menceraikan Nikita Mirzani. "Kalau kita bicara fakta, yang ingin saya klarifikasi bahwa betul Dipo dan Nikita menikah tanggal 18 Februari. Fakta berikutnya bahwa pada tanggal 5 Juli Dipo telah menceraikan Nikita secara lisan,” tandas Davy.