Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Main Film Layar Lebar, Angga Aldi Yunanda Dapat Pengalaman Baru
13 Februari 2019 10:47 WIB
Diperbarui 21 Maret 2019 0:04 WIB
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Mengawali karier sebagai bintang sinetron, kini cowok berusia 18 tahun tersebut mulai melebarkan sayapnya ke dunia layar lebar. Film terbaru yang melibatkannya adalah film horor berjudul 'Sunyi'.
Aktor yang pernah dikabarkan menjalin hubungan dengan Amanda Manopo ini mengaku bersyukur karena banyak mendapatkan tawaran bermain film layar lebar.
"Aku juga bingung alasannya (main film layar lebar). Kebetulan alhamdulillah dari tahun kemarin sampai tahun ini memang lebih banyak film daripada sinetron," kata Angga Aldi Yunanda yang dijumpai di kantor MD Pictures, Setiabudi, Jakarta Selatan.
Selama berperan di film layar lebar, Angga mengaku banyak mendapatkan pengalaman baru yang belum pernah ditemukannya saat bermain sinetron. Salah satunya adalah pendalaman karakter ketika berakting.
"Menurut aku, film punya sesuatu hal yang beda dari sinetron, aku belajar banyak hal tentang akting lebih dalam sama orang orang yang udah lama berkecimpung di dunia film. Aku sendiri termasuk baru di industri film jadi harus banyak belajar," jelasnya.
Selain itu, pemain film 'Sajen' tersebut juga mengatakan kalau hidupnya lebih teratur saat mengambil pekerjaan film layar lebar. Sebab, sinetron stripping menuntutnya untuk lebih banyak menghabiskan waktu di lokasi syuting.
ADVERTISEMENT
"Kalau film tertata, bisa milih, kalau sinetron kan stripping. Jadi lebih susah ngatur waktu," ujar Angga.
Meskipun kini Angga Aldi Yunanda tengah disibukkan dengan berbagai macam kegiatan di dunia hiburan, namun ia tetap memikirkan pendidikan sebagai bekal masa depan. Rencananya, Angga akan segera mendaftarkan diri ke perguruan tinggi.
"Harusnya tahun kemarin ambil kuliah, cuma kemarin bisa dibilang istirahat dulu di dunia pendidikan karena ingin fokus di dunia entertainment. Tapi kayaknya kalau untuk tahun ini bakal kuliah," kata Angga Aldi Yunanda .