Menggalau Bersama Yura Yunita dan Ceria Bareng Jaz di Java Jazz

3 Maret 2018 21:12 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Yura Yunita di Java Jazz 2018. (Foto: Garin Gustavian/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Yura Yunita di Java Jazz 2018. (Foto: Garin Gustavian/kumparan)
ADVERTISEMENT
Yura Yunita menjadi salah satu pengisi acara di BNI Java Jazz Festival 2018 hari kedua ini. Ia memulai penampilannya di MLD Spot Hall JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat pada pukul 19.15 WIB.
ADVERTISEMENT
Jika biasanya Yura tampil dengan rambut lurus panjang dengan poni tengahnya yang menggemaskan, kali ini ia tampil berbeda dengan rambut keriting yang membuatnya sekilas mirip dengan penyanyi Shakira.
Penyanyi asal Bandung, Jawa Barat ini membawakan lagu 'New Rules' dari Dua Lipa di awal penampilannya. Ia tampil begitu energik dan mengajak para penonton untuk bernyanyi bersama.
Lagu kedua yang dibawakan Yura tak kalah menyenangkan. Pemilik nama lengkap Yunita Rachman tersebut melantunkan lagu 'Kataji' sambil memainkan perkusi miliknya.
Kemudian, Yura juga membawakan lagu terbarunya yang berjudul 'Harus Bahagia'. Ia sedikit bercerita mengenai pembuatan lagunya tersebut yang banyak dibantu oleh Yovie Widianto.
Yura yunita di java jazz 2018 (Foto: Garin Gustavian/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Yura yunita di java jazz 2018 (Foto: Garin Gustavian/kumparan)
"Waktu itu diajakin Mas Yovie bikin lagu bareng. Dia sempat nanya ke aku, 'Yura, kamu habis putus ya? Kamu lagi sedih ya? Kenapa lagu kamu kayaknya sedih dan dalam terus?' Aku bilang enggak. Habis itu Mas Yovie ngajakin aku buat bikin lagu yang bahagia," kenang Yuradiirru atas panggung.
ADVERTISEMENT
Saat menyanyikan lagu tersebut, Yura diiringi oleh irama terompet dari Ron King yang malam hari ini menjadi teman kolaborasinya.
Usai mengajak penonton bergembira, Yura tiba-tiba membawa suasana di arena MLD Spot Hall menjadi sendu dan galau dengan membawakan lagu Intuisi. Ia mengajak penonton untuk bernyanyi bersama di sepanjang lagu tersebut.
Suasana semakin bertambah galau saat ia menyanyikan lagu 'Cinta dan Rahasia'. Lagu tersebut sekaligus menjadi penutup aksi Yura pada malam hari ini.
Yura yunita di java jazz 2018 (Foto: Garin Gustavian/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Yura yunita di java jazz 2018 (Foto: Garin Gustavian/kumparan)
Sementara itu, penyanyi solo asal Brunei Darussalam, Jaz, mengambil alih MLD Bus Stage dari pukul 20.15 WIB. Malam hari ini, ia terlihat sangat segar tampil bernyanyi mengenakan kemeja bercorak daun berwarna-warni.
Penyanyi berusia 24 tahun tersebut membawakan lagu terbarunya yang dirilis beberapa waktu yang lalu. Menurut Jaz, lagunya ini sangat cocok untuk didengarkan oleh pasangan yang sedang menjalani hubungan LDR.
ADVERTISEMENT
"Seperti yang saya janjikan tadi, saya mau bawakan single terbaru saya. Di sini ada pejuang LDR enggak sih? Ini pas banget buat kalian, lagu ini baru saja dirilis. Ini dia, 'Teman Bahagia'," ucap Jaz sebelum memulai melantukan lagu tersebut.
Jaz di Java Jazz 2018. (Foto: Garin Gustavian/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Jaz di Java Jazz 2018. (Foto: Garin Gustavian/kumparan)
Setelah itu, Jaz mengajak penonton bernostalgia dengan membawakan lagu 'Inikah Cinta' yang pernah dipopulerkan oleh grup musik ME pada tahun 1998.
Ia juga membawakan lagu 'That's What I Like' milik Bruno Mars dengan aransemen musik yang terdengar sangat berbeda dari lagu originalnya.
Jaz di Java Jazz 2018. (Foto: Garin Gustavian/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Jaz di Java Jazz 2018. (Foto: Garin Gustavian/kumparan)
Suasana makin memanas ketika intro lagu 'Dari Mata' dimainkan. Sebelum mulai bernyanyi, Jaz mengajak para penonton untuk mengobrol, bahkan ia juga melemparkan gombalan untuk penonton wanita yang ada di hadapannya.
ADVERTISEMENT
"Malam ini kok bintangnya enggak ada, ya. Soalnya yang dua ada di mata kamu," kata Jaz yang langsung disambut oleh teriakan histeris dari para penonton.
Lagu tersebut ternyata menjadi akhir dari penampilan Jaz di gelaran BNI Java Jazz 2018 ini.