Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Prilly Latuconsina Merasa Tenang Saat Membaca Ayat Seribu Dinar
5 Juni 2018 7:40 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:08 WIB
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Hal itulah yang membuat Prilly mengaku jarang memiliki waktu untuk membaca Al-Quran di bulan Ramadhan tahun ini. Sehingga ketika mendapatkan ajakan untuk gabung Gerakan Cinta Al-Quran, ia mengaku sangat senang.
"Walaupun kita sibuk, walaupun kita enggak sempet baca, at least tanamkan dulu di hati kalau kita mencintai sama kitab sendiri," ujar Prilly ketika ditemui di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Senin (4/6).
Meski sibuk, pemain film 'Danur' ini mengatakan bahwa ia tetap menyempatkan diri untuk membaca Al-Quran, walaupun dengan ayat yang tidak terlalu panjang. Pada Ramadhan tahun ini pun, Prilly tidak memberikan target untuk khatam Al-Quran.
"Targetin sih enggak, karena aku tuh kadang sampai rumah pukul 24.00 WIB, tapi kadang baca aja, tanpa ditargetin. Jadi benar-benar dapatnya berapa, ya Alhamdulillah banget bisa nyempetin baca setelah salat tarawih atau bareng-bareng, (tapi) enggak ditargetin sih,” tutur perempuan berusia 21 tahun tersebut.
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu, sadar bahwa jadwalnya yang cukup padat, membuat orang tua Prilly kerap mengirimkan potongan ayat-ayat Al-Quran beserta terjemahan, kepada dirinya lewat pesan singkat.
"Papa suka capture-in tafsiran via chat. Kayak kemarin kirimin tafsiran hukum gibah atau hadis hukum bernyanyi di kamar mandi, hal-hal yang kecil saja. Aku lagi sedih kehilangan kerjaan, dikirimin ayat 1000 dinar, jadi disuruh baca ayat ini," tuturnya.
Tak hanya dalam keadaan sedih, Prilly mengatakan bahwa ia cukup rutin membaca ayat 1000 dinar yang merupakan isi dari surat At-Thalaq ayat 2 akhir dan ayat 3.
“(Ayat) 1000 dinar (enggak kelewat) ya. Itu bikin tenang aja. Misalnya kehilangan sesuatu, dengan baca surat itu Allah kasih rezeki yang tidak disangka-sangka,” tutup Prilly.
ADVERTISEMENT