Radiohead dan Coldplay Jadi Inspirasi Danilla

22 November 2017 19:52 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Danilla (Foto: Instagram @danillariyadi)
zoom-in-whitePerbesar
Danilla (Foto: Instagram @danillariyadi)
ADVERTISEMENT
Danilla Riyadi merupakan solois perempuan yang kerap dilabeli sebagai penyanyi bergenre jazz, bossanova, hingga ballad. Nyatanya, saat ditanya siapakah musisi yang menjadi inspirasinya, jawabannya di luar musisi yang mengusung genre-genre yang telah disebutkan.
ADVERTISEMENT
Radiohead dan Coldplay adalah dua band yang terlontar dari bibir Danilla.
"Radiohead, sih. Coldplay juga. Coldplay selalu, Radiohead selalu, sih," katanya saat ditemui di Shoemaker Studio, Jakarta Pusat, baru-baru ini.
Mengapa Coldplay? Karena menurut penuturan perempuan berusia 27 tahun itu, Chris Martin yang bekerja di sektor vokal dan piano memiliki warna vokal yang khas.
"Si Chris Martin tuh punya warna vokal yang mana, lagu apapun (kalau dia) yang nyanyi, aku akan tahu. 'Oh, ini suaranya Chris Martin'," jelasnya.
Sedangkan Radiohead sendiri digemarinya karena cara mereka bersikap dalam bermusik. "Aku suka sama attitude mereka (Radiohead) bermusik," katanya.
"Dia (mereka, red) enggak peduli. Pokoknya lagu gue begini, gue mau bikin begini, ya, begini saja. Ternyata orang menikmatinya banget," katanya lebih lanjut.
ADVERTISEMENT
Belum lama ini, Danilla menelurkan album ke-2 bertajuk 'Lintasan Waktu'. Berisi 10 lagu, album terbarunya ini menunjukkan sisi lain Danilla dalam bermusik, baik dari sisi musikalitas hingga inspirasi di tiap lagunya.
'Lintasan Waktu' berisi lagu berjudul 'Laguland', 'Entah Ingin Ke Mana' dengan kolaborator Sigit Agung Pramudita dari Tigapagi, 'Kalapuna', 'Meramu', Ikatan Waktu Lampau', 'Aaa', 'Dari Sebuah Mimpi Buruk', 'Usang', 'Ini dan Itu', dan 'Lintasan Waktu'.