Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.1
Rhoma Irama Minta Ridho Rhoma Hijrah Sebelum Kembali ke Dunia Hiburan
2 Maret 2018 10:33 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:11 WIB
ADVERTISEMENT
Pedangdut Ridho Rhoma sempat terjerat kasus penyalahgunaan narkotika jenis sabu. Hal itu membuatnya harus menjalani hukuman sepuluh bulan penjara dan melakukan rehabilitasi di Rumah Sakit Ketergantungan Obat Cibubur, Jakarta Timur.
ADVERTISEMENT
Pada 25 Januari 2018 lalu, Ridho akhirnya keluar dari RSKO Cibubur. Ia bisa menghirup udara bebas dan berkumpul lagi bersama dengan keluarga.
Setelah bebas, Ridho yang terkenal sebagai penyanyi dangdut, belum siap untuk terjun ke dunia hiburan. Berdasarkan pengakuan sang ayah, Rhoma Irama , pria berusia 29 tahun itu harus terlebih dahulu mempersiapkan diri, baik secara mental atau fisik.
"Yang kemarin itu (kasus penyalahgunaan narkotika) harus dia jadikan pelajaran banget bahwa Ridho harus hijrah total, hijrah pola hidupnya, fisik, dan orientasi," kata Rhoma saat ditemui di kawasan Kebagusan, Jakarta, baru-baru ini.
Menurut Rhoma, jika Ridho memaksakan diri segera terjun ke dunia hiburan tanpa persiapan, maka bisa saja pelantun lagu 'Menunggu' itu terjerumus kembali ke dalam kasus yang sama.
ADVERTISEMENT
"Setelah hijrah total, baru dia bisa siap ke dunia hiburan. Kalau enggak dia kecemplung lagi," tutur Rhoma.
Pria berusia 71 tahun itu kini terus mengawasi Ridho. Sebab, Rhoma tak ingin anaknya kembali terjerat dalam penggunaan narkotika.
"Iya harus saya awasi, pokoknya dia harus hijrah total, semua kami nih harus hijrah bukan cuma Ridho. Kalau enggak hijrah masyaAllah," tandas Rhoma.
Setelah keluar dari RSKO, Ridho juga sempat mengutarakan bahwa dirinya tidak akan langsung kembali bermusik. Ia ingin beristirahat sejenak dan menghabiskan waktu bersama keluarga.
Live Update