Ruben Onsu dan Sarwendah Beri Anak Hadiah Kuda Poni

3 Oktober 2017 16:20 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:14 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ruben Onsu, Sarwendah dan Anaknya (Foto: Instagram/@ruben_onsu)
zoom-in-whitePerbesar
Ruben Onsu, Sarwendah dan Anaknya (Foto: Instagram/@ruben_onsu)
ADVERTISEMENT
Pemberian hadiah oleh orang tua saat sang anak meraih prestasi sudah menjadi sebuah tradisi. Begitu juga dengan mantan personel Cherrybelle, Sarwendah, terhadap anaknya, Thalia Putri Onsu.
ADVERTISEMENT
Apalagi, ketika mendengar kabar bahwa putri semata wayangnya menjadi salah satu murid yang penurut di sekolahnya.
"Sebenarnya pas kemarin ambil rapor, nilainya Alia bagus. Bukan nilai angka ya, tapi 'kan, kita ketemu gurunya, dan gurunya kasih tahu kalau Alia bisa banget sharing, dia care sama temen-temennya," ungkap wanita berusia 28 tahun tersebut saat ditemui di The Terrace, Senayan, Jakarta Selatan, Selasa (3/10).
Sarwendah Tan di Acara 'SOS Pembersih lantai' (Foto: Munady/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Sarwendah Tan di Acara 'SOS Pembersih lantai' (Foto: Munady/kumparan)
"Terus dia tipe yang aktif, kalau dengerin lagu atau dance, Alia sudah paling pertama. Kalau tanya jawab juga, belum ditanya, dia sudah tunjuk tangan duluan," tambahnya.
Untuk menghargai Thalia karena sudah menjadi anak baik di sekolah, Sarwendah dan suaminya, Ruben Onsu, memberikan sebuah hadiah berupa kuda poni. Alasannya, agar putri mereka lebih semangat lagi untuk belajar dan bermain di sekolah.
ADVERTISEMENT
"Alia itu 'kan, suka banget kuda. Akhirnya pas kemarin di tempat Kak Nabila (Syakieb), 'kan memang lagi ada kuda poni bagus dan pas buat Alia. Jadi, dia dibeliin sama ayahnya," jelas Sarwendah.
Saking senangnya dengan hadiah pemberian orang tuanya, bocah yang berusia hampir 3 tahun itu selalu ingin bermain dengan peliharaan barunya tersebut. Bahkan, ia sudah memberi nama panggilan tersendiri untuk kuda poninya.
"Dia happy banget dan setiap hari mau main kuda, mau ketemu kuda. Tapi kitanya yang pusing. Tapi 'kan, emang sekarang dia lagi demam ya, jadi dikasih tahu, nanti kalau udah sembuh baru ketemu kuda lagi," tuturnya.
"Kita semua sudah kasih nama 'kan, buat kudanya. Eh, tiba-tiba Alia ketemu dan bilang kalau kudanya dia itu namanya Pink. Terus semua orang dikasih tahu kalau ini namanya Pink," lanjut Sarwendah seraya tertawa dan mengakhiri pembicaraan.
ADVERTISEMENT