Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.95.1
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Baim merasa bahwa sang istri menjadi lebih mudah tersinggung ketika hamil. Hal ini terkadang menyebabkan pertengkaran di antara mereka.
"Paling gitu-gitu doang biasa sih. Saya paling berantem kecil-kecil. Jadi, lucu lah kadang-kadang enggak sengaja kita videoin. Sebenarnya enggak penting, tapi malah jadi menyenangkan," kata Baim Wong saat ditemui di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Jumat (7/6).
Kondisi itu membuat Baim Wong dan Paula harus menyesuaikan diri satu sama lain. Apalagi Paula menjadi lebih sensitif saat hamil.
Sementara itu, Paula terkadang merasa bahwa sang suami kurang peka. Ia mencontohkan ketika sedang ngidam kelapa. Saat itu, perempuan berusia 31 tahun ini melihat ada penjual kelapa di dekat rumah.
Paula meminta Baim untuk menghentikan kendaraan. Sebab, ia ingin membeli kelapa tersebut.
ADVERTISEMENT
"Kata (Baim), 'Udah besok-besok aja.' Cuma Baim doang yang bisa bilang begitu. Tapi akhirnya kita dapat, ya makan malam ada kelapanya. Dia mah kurang siap siaga," tutur Paula.
Perempuan yang berprofesi sebagai model ini juga menjaga asupan makanan saat hamil. Ia memilih untuk tidak mengonsumsi makanan mentah seperti sushi.
"Aku 'kan suka banget sushi, belum boleh. Kayak steak juga enggak usah, sate yang terlalu bakar-bakar juga enggak," tutur Paula.
"Lebih perhatian sedikit," tutup Paula seraya tertawa.