Showcase 'Heels Forty' Jadi Ajang Reunian untuk Shanty

3 Maret 2019 13:00 WIB
clock
Diperbarui 21 Maret 2019 0:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penyanyi Shanty saat diwawancarai oleh kumparan. Foto: kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Penyanyi Shanty saat diwawancarai oleh kumparan. Foto: kumparan
ADVERTISEMENT
Penyanyi Shanty memulai kariernya di industri hiburan Tanah Air sejak akhir tahun 1990-an. Saat itu, ia tak langsung berkiprah sebagai penyanyi.
ADVERTISEMENT
Karier Shanty dimulai sebagai penari latar dari grup musik ME dalam lagu berjudul 'Inikah Cinta'. Kemudian sempat menjadi penyiar radio, VJ MTV, dan akhirnya fokus menekuni bidang tarik suara.
Setelah lebih dari 20 tahun berlalu, penyanyi yang kini tinggal di Hong Kong tersebut akan kembali bertemu dengan ME. Ia akan berkolaborasi dalam gelaran showcase 'Heels Forty' yang digelar pada 15 Maret mendatang.
"Pas lagu itu (Inikah Cinta) aku umur 18, sekarang 40. Berarti lagu itu usianya 22 tahun. Kita reunian setelah 22 tahun sama ME. Istimewa kan?" kata Shanty kepada kumparan beberapa waktu yang lalu.
Penyanyi Shanty saat diwawancarai oleh kumparan. Foto: kumparan
Shanty tidak hanya akan reunian bareng grup musik ME. Penyanyi berdarah Sunda itu juga kembali bertemu dengan sederet musisi yang memiliki peran penting dalam perjalanan kariernya, seperti Marcell dan Melly Goeslaw.
ADVERTISEMENT
"Terus ada Marcell. 'Hanya Memuji' itu keluar tahun 2000, sekarang 2019. 19 tahun reunian lagi. Ada afgan, ada DJ Anton Wiryono. Satu lagi Melly Goeslaw. Insyaallah, sih, pecah, say," ucap Shanty optimistis.
'Heels Forty' sendiri merupakan sebuah showcase yang dibuat Shanty untuk merayakan ulang tahunnya yang ke-40. Melalui konser itu, Shanty ingin membuktikan kepada seluruh perempuan bahwa mereka seharusnya bangga jika sudah menginjak usia kepala empat.
"40 tahun itu landmark untuk perempuan. Aku mau menunjukkan di usia 40 perempuan bukan gini (merasa tua). it's only the beginning," jelasnya.
Sejak awal kariernya, Shanty selalu menghadirkan gaya dan ciri khas yang berbeda dalam setiap albumnya. Begitu pula dengan showcase 'Heels Forty' ini. Ia ingin menyuguhkan tema yang seksi, tanpa menghilangkan kesan elegan dari seorang perempuan.
ADVERTISEMENT
"Aku ngerasa I need to embrace womanhood. Perempuan memang seksi, tapi gimana caranya mengemas keseksian itu supaya lebih classy, tidak cheesy. Perempuan mana sih yang enggak mau kelihatan seksi? Tergantung packaging-nya aja," ungkap Shanty.
"Temanya nanti Burlesque Mega Showgirl, 90’s disco. Tapi mikirnya jangan studio 54, mikirnya Kylie Minogue yang spinning around, bola disko," lanjutnya sedikit memberi bocoran mengenai konsep showcase 'Heels Forty'.
Shanty akan menghibur penggemarnya dengan membawakan sekitar 20 lagu di showcase 'Heels Forty'. Konser yang digelar di Live Space SCBD, Jakarta Selatan tersebut akan berlangsung selama 1,5 jam.