Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Sosok Ridwan, Kakak Aisyahrani dan Syahrini, di Mata Adik-adiknya
26 September 2018 12:04 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:06 WIB
ADVERTISEMENT
Keluarga penyanyi Syahrini tengan berduka. Kakak laki-lakinya, Ridwan Zaelani, meninggal dunia pada Selasa (25/9). Ridwan mengembuskan napas terakhirnya karena kecelakaan kerja, yakni tersengat listrik bertegangan tinggi.
ADVERTISEMENT
"Kami sekeluarga sedang berduka. Kakak laki-laki satu-satunya berpulang ke Rahmatullah melalui proses kecelakaan besar di proyek kami. Kakak dan keluarga sudah lama turun-temurun menggeluti bisnis kuari. Itu adalah gunung yang dikelola oleh almarhum ayah dan diteruskan almarhum Abang," jelas Syahrini saat ditemui di Bogor, Jawa Barat, Rabu (26/9).
"Saya lagi meeting, tahu-tahu dikabarin seperti itu. Tapi meninggalnya mulia, Beliau sedang di tempat bekerja. Kerja adalah ibadah, cari rezeki untuk keluarga," timpal Rani dalam kesempatan yang sama.
Di mata Syahrini , Ridwan adalah sosok yang taat pada Tuhan dan tak pernah meninggalkan salat subuh. Dia juga selalu salat subuh di masjid.
"Dia meneruskan jejak almarhum ayah, jam 04.00 sudah bangun ke masjid. Kakak saya jam 03.30, Beliau langsung meninggalkan rumah dan ke masjid, selalu tiap hari, sama anak-anaknya yang masih kecil," ujar Syahrini.
ADVERTISEMENT
Pelantun 'Sesuatu' itu mengaku tak merasakan firasat apapun jelang kepergian sang kakak. Namun, saat dirinya sakit, kakaknya itu meneleponnya dan mereka berbincang cukup lama.
"Waktu nyanyi di Malang, saya demam tinggi. Habis konser di Jakarta, saya langsung (konser) di Malang. Enggak pernah ditelepon selama itu sama kakak, hanya menitipkan supaya saya segera menikah, cepat berhijrah, jangan nyanyi terus," ucapnya.
Di mata Syahrini, Ridwan adalah sosok yang bertanggung jawab, luar biasa, tegas, dan beribawa. Hal tersebut juga diaminkan oleh Aisyahrani atau Rani, adik sekaligus manajer Syahrini.
"Bertanggungjawab, penyayang. Setiap salat subuh, dia teleponin kita, bangunin salat subuh," kata Rani.
"(Kakak) meninggalkan empat anak, salah satunya masih 3 bulan (umurnya)," timpal Syahrini.
ADVERTISEMENT
Syahrini dan Rani mengaku sudah ikhlas menerima kepergian sang kakak. Keduanya juga meminta orang-orang untuk membukakan pintu maaf bagi Ridwan jika selama hidupnya, sang kakak berbuat salah hingga merugikan orang lain.
"Mohon dimaafkan segala kesalahan kakak saya, mohon maaf lahir batin apabila ada kesalahan yangn sengaja atau tidak," tutup Syahrini .