Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Sule dan Shandy Aulia Saling Memaafkan Melalui DM Instagram
2 Agustus 2018 17:40 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:07 WIB
ADVERTISEMENT
Sule membuktikan bahwa hubungan dirinya dengan Shandy Aulia tak lantas menjadi buruk usai apa yang terjadi di acara televisi 'Ini Talkshow' baru-baru ini. Ya, sebagai pembawa acara, kala itu ia tampak tersulut emosi setelah Shandy--selaku bintang tamu--melontarkan candaan yang menyinggung rumah tangganya.
ADVERTISEMENT
Pelawak berusia 41 tahun tersebut mengunggah screenshot percakapan direct message (DM) antara ia dan Shandy melalui Instagram Stories. Dalam unggahan itu, Shandy tampak membuka obrolan melalui permintaan maaf.
"Hai Mas Sule, maaf saya contact by DM. Sebelumnya saya mohon maaf bila tadi ada ucapan yang menyinggung. Tidak ada arah atau niat saya untuk ke arah pribadi Mas Sule hingga Mas jadi terganggu dengan ucapan saya. Tidak ada niat apa pun. Justru saya jadi nggak enak sama Mas Sule, kiranya jangan ada perasaan yang salah ya, Mas. Saya berdoa segala urusan Mas Sule diberikan jalan yang terbaik," tulis Shandy.
Tak seperti ketika memandu 'Ini Talkshow', Sule rupanya telah mampu meredam emosi. Ia pun melakukan hal yang sama dengan pemain film 'Eiffel I'm in Love' itu.
ADVERTISEMENT
"Amin. Sudah saya maafkan. Saya juga maaf kepancing, sayanya lagi sensitif mungkin," tulis Sule.
Obrolan mereka berlanjut. Shandy melanjutkan klarifikasinya sambil juga mendoakan lelaki bernama asli Entis Sutisna tersebut.
"Saya juga sebenarnya mau bercanda tadi, arah godain Mas Sule aja hehe, bukan mau bahas lebih dalam, kok. Tapi jadi buat Mas kurang nyaman... Saya berharap Mas Sule kuat hadapi ke depannya. Tetap tersenyum yaaa, sehat selalu, dan serahkan kepada Tuhan persoalan Mas Sule. Biar tangan Tuhan yang bekerja," tulisnya.
Sule kemudian kembali meminta maaf kepada Shandy terkaih gurauannya. Ia mengaku khawatir apabila candaan tersebutlah yang membuat Shandy membalasnya dengan menyinggung pernikahan.
"Iya, maafin saya juga. Makasih doanya. Mohon maaf juga perkara ngidam. Takutnya masalahnya dari situ. Terus terang saya enggak tahu kalau ada masalah itu. Saya hanya meneruskan dan ngeledek Andre yang ngeluarin joke sebelum saya masuk, sekali lagi maaf, tapi saya enggak ada maksud. Semoga dimaafkan," tulis Sule.
ADVERTISEMENT
Shandy pun berbesar hati dan meminta Sule untuk tak memikirkan hal tersebut. "Mas, enggak apa-apalah. Sudah, Mas. Jangan dipikirin. Jangan dengerin orang, Mas. Beneran saya tidak ada masalah apa-apa. Saat Mas ngomong aja saya juga enggak dengar. Saya sudah lupakan juga. Tidak perlu dipikirkan masalah ini lagi. Dan saya tidak pernah rasa tersinggung, Mas," tulisnya.
Aktris berusia 31 tahun itu kemudian justru memberi nasihat dan dukungan. "Mas sudah banyak pikiran, jangan tambahkan lagi pikiran yang enggak penting lagi. Orang suka berlebihan kalau komentar. Media tempat public dan enggak akan pernah ada habisnya. Prioritaskan yang penting saja, Mas, yang dipikirkan," tulis Shandy.
Sebelumnya, semua berjalan baik-baik saja kala Shandy menjadi bintang tamu dalam acara yang dipandu Sule pada 31 Juli tersebut. Mereka berbincang santai hingga guyonan itu terlontar.
ADVERTISEMENT
"Sebentar deh, Mas. Kalau ngomongin pernikahan, kok wajahnya berkaca-kaca, wajahnya merah? Kenapa, Mas?" tanya Shandy.
Mendengar itu, Sule membetulkan posisi duduknya. Ia juga melepas kacamata saat menjawab dengan nada yang terdengar agak tinggi.
"Saya biasa saja. Saya itu nothing to lose karena apa pun itu adalah masalah yang diberikan oleh Tuhan. Karena Tuhan tidak mungkin memberikan ujian kalau manusia itu tidak kuat menghadapi ujian itu," jawab Sule yang kemudian melanjutkan, "Mohon maaf saya agak keras karena Anda terlalu memancing saya untuk hal itu."
Shandy tetap mampu mengontrol ekspresi wajahnya kala itu. Ia bahkan tertawa sambil kembali melontarkan candaan. Sayangnya, Sule telanjur tersulut emosi.
"Mungkin ini hari sial buat saya. Tapi, saya yakin dari kesialan ini suatu saat nanti akan mendapatkan kebahagiaan. Tuhan tidak merem," ujar Sule.
ADVERTISEMENT
"Mas, kita diwawancara lagi, Mas. Jadi terbawa perasaan ya, Mas?" ucap Shandy berupaya mencairkan suasana.
"Karena Anda terlalu mengungkit-ungkit masalah saya, jadi masalahnya besar kalau seperti ini. Iya (terbawa perasaan), dong. Ini kan privasi. Jangan mengusik masalah itu karena saya tidak mengusik keluarga Anda. Mohon maaf ya, saya tidak akan seperti ini kalau Anda tidak seperti itu. Enaknya pelawak gitu. Walaupun marah, diketawain," tutur Sule.