Tio Pakusadewo Hobi Main Harmonika

18 November 2018 15:13 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tio Pakusadewo (Foto: Munady/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Tio Pakusadewo (Foto: Munady/kumparan)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Tio Pakusadewo dikenal sebagai aktor yang dapat mempertahankan eksistensinya di industri perfilman tanah air sejak tahun 1980-an. Berbagai banyak karakter dan film pernah dibintangi oleh pria kelahiran Jakarta 55 tahun lalu tersebut.
ADVERTISEMENT
Kualitas aktingnya pun tidak perlu diragukan lagi. Ternyata di balik kepiawaiannya dalam berakting, Tio Pakusadewo juga pandai bermain alat musik harmonika. Ia mengaku kenal alat musik tersebut dari ayahnya.
"Bapakku yang ngajarin (bermain harmonika)," ucap Tio saat ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.
Kepiawaiannya dalam bermain harmonika juga dituangkan ke dalam beberapa film yang pernah ia bintangi. Tio mengaku bahwa film berjudul 'Cinta dalam Sepotong Roti' menjadi pengalaman pertamanya bermain harmonika sambil syuting.
"Saya main film menggunakan harmonika saat film' Cinta Dalam Sepotong Roti'," terang Tio Pakusadewo.
Aktor Tio Pakusadewo saat memainkan Harmonika. (Foto: YouTube: Visinema Pictures.)
zoom-in-whitePerbesar
Aktor Tio Pakusadewo saat memainkan Harmonika. (Foto: YouTube: Visinema Pictures.)
Tak hanya itu, peraih Pemeran Utama Pria Terbaik pada Festival Film Indonesia 1991 dalam film berjudul 'Lagu Untuk Seruni' ini, mengatakan beberapa kali menggunakan harmonika untuk keperluan film yang ia bintangi.
ADVERTISEMENT
"Banyak saya main film pakai harmonika. (film) 'Identitas' itu film yang scoring musiknya saya yang ngisi, ya pakai harmonika tok," jelasnya.
Terakhir, aktivitas Tio Pakusadewo dalam bermain harmonika dapat dilihat pada film berjudul 'Surat Dari Praha' pada tahun 2015 lalu.