Amankah Makan Nanas saat Hamil?

19 September 2019 12:13 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
nanas untuk ibu hamil Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
nanas untuk ibu hamil Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Ibu hamil tidak boleh makan nanas! Mungkin Anda juga pernah mendengar nasihat ini ya, Moms? Bisa jadi, yang memberi nasihat pun menjelaskan pada Anda kalau? Buah nanas dikonsumsi ibu hamil maka bisa menyebabkan keguguran.
ADVERTISEMENT
Padahal laman resmi The American Pregnancy Association melansir kalau para dokter kandungan sepakat, nanas merupakan salah satu buah-buahan terbaik yang bisa dikonsumsi ibu hamil sejak trimester pertama. Alasannya tidak hanya  lezat disantap, nanas kaya akan vitamin C, beta-karoten dan mineral seperti kalium dan magnesium.
Tapi makan nanas secukupnya saja ya, Moms! Konsumsi nanas yang berlebihan saat hamil juga dapat membawa dampak buruk.
Ilustrasi Nanas Foto: Pixabay/Monicore
Mengutip Healthline, buah nanas mengandung enzim bromelain. yang dapat memecah protein dalam tubuh dan bisa sebabakan perdarahan abnormal. Namun, dosis bromelain dalam satu porsi nanas tidak akan menyebabkan perdarahan, keguguran maupun persalinan dini.
Kandungan bromelain murni dalam buah nanas, baru bisa menggugurkan kandungan atau sebabkan perdarahan, jika ibu hamil mengonsumsi 7 hingga 10 buah nanas segar utuh sekaligus dalam satu waktu! Itulah kenapa Anda tidak dianjurkan makan nanas berlebihan.
ilustrasi penjual buah nanas. Foto: Azalia Amadea/kumparan
Konsumsi nanas saat hamil juga perlu diwaspadai bila sebelum hamil Anda tidak biasa mengonsumsinya. Sebab, mungkin saja Anda akan mengalami alergi. Tanda alergi meliputi; gatal atau bengkak di mulut, terjadi reaksi pada kulit, asma, dan pilek. Reaksi ini biasanya terjadi dalam hitungan menit setelah Anda makan nanas. Solusinya? Coba makan nanas sedikit dulu. Bila tidak ada tanda alergi, baru Anda bisa meneruskannya.
ADVERTISEMENT