Tingkatkan Keamanan Anak, Instagram Rilis Panduan untuk Orang Tua

30 September 2019 11:44 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Instagram. Foto: Wokandapix via Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Instagram. Foto: Wokandapix via Pixabay
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Banyak orang tua yang khawatir dengan keamanan anak ketika berselancar di dunia maya. Salah satu kekhawatiran yang mungkin sering dirasakan orang tua adalah ketika anak bermain di Instagram. Biasanya orang tua takut, si kecil melihat unggahan atau komentar orang lain yang kurang pantas.
ADVERTISEMENT
Ya Moms, Instagram memahami kekhawatiran orang tua tersebut. Karenanya, Instagram membuat panduan untuk orang tua mengenai fitur-fitur keamanan di Instagram. Selain membuat Anda lebih paham, fitur-fitur ini bisa dimanfaatkan oleh orang tua untuk menjaga kemanan anak saat menggunakan Instagram.
"Kami memahami tantangan yang dialami orang tua dalam membesarkan anak-anak di era digital seperti sekarang ini, maka kami terus berupaya meluncurkan berbagai fitur dan sumber informasi seperti ini untuk memastikan pengguna kami di Indonesia mendapat pengalaman yang dan aman dan positif di platform kami", ujar Kepala Komunikasi Instagram Asia Pasifik, Ching Yee Wong, dalam acara peluncuran Pandungan Instagram untuk Orang Tua di Mandarin Oriental Hotel, Jakarta Pusat, Rabu (25/9).
Lantas, apa saja fitu-fitur keamanannya?
ADVERTISEMENT
1. Fitur Pengaturan Privasi
Fitur Keamanan di Instagram. Foto: Instagram
- Privasi Akun: Fitur kendali untuk menetukan siapa yang boleh dan tidak boleh melihat unggahan dan berinterkasi dengan akun anak,
- Blokir: Fitur kendali untuk memblokir akun-akun yang tidak pantas atau saat anak tak ingin lagi berinterkasi dengan akun tersebut.
2. Fitur Pengaturan Interaksi
Fitur Keamanan di Instagram. Foto: Instagram
- Kontrol Komentar: Fitur kendali untuk menentukan siapa saja yang dapat mengomentari unggahan anak di Instagram
- Filter Komentar: Fitur untuk menyaring kata-kata yang bisa atau tidak bisa ditampilkan di kolom komentar Instagram anak.
3. Fitur Pengaturan Waktu
Fitur Keamanan di Instagram. Foto: Instagram
- Dasbor Aktivitas Anda: Fitur informasi mengani waktu yang telah anak habiskan di Instagram.
- Setel Pengingat Harian: Fitur pengaturan batas waktu yang dialokasikan untuk menggunakan Instagram. Anak akan mendapat notifikasi jika ia mencapi batas waktu yang telah Anda atau ia tentukan sendiri.
Instagram. Foto: USA-Reiseblogger via Pixabay (Public Domain)
Instagram juga berharap melalui panduan ini orang tua dan anak juga bisa merasa lebih nyaman dalam mendiskusikan hal-hal yang berhubungan dengan aktivitas online, Moms.
ADVERTISEMENT
"Kami sadar dengan tanggung jawab kami untuk memastikan Instagram menjadi komunitas yang mendukung anak saling terhubung dan berbagi. Kami juga ingin agar orang tua memiliki informasi yang cukup untuk mengarahkan anak-ana soal pengunaan Instagram yang bijak. Kami percaya bahwa langkah pertama yang dapat diambil oleh orangg tua adalah memahami alasan mengapa anak menggunakan Instagram, dan alat apa saja yang tersedia untuk memastikan mereka memiliki pengalaman positif dan aman di Instagram", kata Chin Yee Wong.
Jadi, kenali dan pelajari fitur-fitur keamanan Instagram tersebut agar anak aman berselancar di Instagram.