Tips Hangatkan Kentang Goreng agar Tetap Renyah

26 November 2018 12:03 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kebanyakan ibu pasti pernah mengalami, si kecil lagi-lagi minta dibelikan french fries atau kentang goreng dari restoran cepat saji! Maklum, rasa dari kentang goreng keluaran restoran cepat saji umumnya memang lezat dan renyah, beda dengan kentang goreng buatan rumah.
ADVERTISEMENT
Sayangnya, tekstur renyah dari kentang goreng tak akan bertahan lama. Bila kentang tidak habis dan Anda simpan untuk disantap beberapa jam setelahnya, kentang paling renyah dari restoran cepat saji pun akan jadi lembek, layu dan kurang sedap untuk disantap. Kesal ya, Moms?
Kentang goreng. (Foto: Thinkstock)
Bagaimana supaya kentang goreng bisa renyah kembali?
Salah satu cara yang sering dilakukan orang adalah menghangatkannya menggunakan microwave. Namun, alih-alih akan menjadi renyah kembali, kentang goreng yang dihangatkan dengan microwave justru akan semakin layu dan lembek.
Digoreng ulang dengan minyak? Bukan garing, kentang malah jadi keras! Aduh, di mana ya, salahnya? Nah Moms, mungkin Anda perlu memperbaiki cara Anda menghangatkannya!
Gunakan minyak canola untuk menggoreng atau menghangatkan kentang (Foto: Shutterstock)
Dilansir NDTV, salah satu cara terbaik untuk mendapatkan kembali tekstur renyahnya adalah (tentu saja) menggorengnya kembali, namun dengan cara yang tepat.
ADVERTISEMENT
Pertama, perhatikan takaran minyaknya. Gunakan dua sendok makan minyak bertitik didih tinggi--misalnya minyak canola untuk setiap satu porsi kentang goreng.
Panaskan minyak di atas teflon besar, setidaknya yang ukurannya cukup untuk menampung sebungkus kentang goreng yang telah dibeli dari restoran. Lalu, sebarkan kentang goreng di atasnya dan masak selama kurang lebih satu menit. Angkat dan tiriskan kentang. Biarkan selama 3 sampai 5 menit.
Setelah itu, masak kembali selama 30 detik. Bila sudah, taburkan garam untuk menambah rasa sebelum menyajikannya.
Ilustrasi anak makan kentang goreng (Foto: Shutterstock)
Cara kedua, hangatkan kentang goreng dengan oven. Pertama-tama, panaskan oven terlebih dahulu pada suhu 232 derajat celsius. Kemudian, lapisi loyang pemanggang dengan aluminium foil agar kentang goreng tak menempel dan lebih mudah dibersihkan nantinya.
ADVERTISEMENT
Letakkan kentang goreng di atasnya, dan jangan lupa beri jarak agar kentang tak terlalu berdekatan, ini dlakukan untuk mencegahnya agar tak menempel satu sama lain saat selesai dipanaskan. Taburi sedikit garam atau bumbu lainnya agar kentang yang akan dipanaskan tak terasa hambar.
Panaskan selama satu hingga dua menit, hingga kentang berwarna cokelat keemasan. Pastikan tekstur kentang goreng sudah renyah, atau bila belum mencapai tekstur yang diinginkan, kamu bisa memasukkannya lagi ke dalam oven.
Agar renyah, cara menggoreng dan menghangat kentang goreng harus benar (Foto: Shutterstock)
Meski tak serenyah seperti ketika baru pertama kali dibeli, setidaknya rasa dan tekstur dari french fries atau kentang goreng akan menjadi lebih baik, dan tak lagi lembek atau layu. Selamat mencoba ya, Moms!