Kaesang Pangarep Rajin Minum Jamu

24 Mei 2018 9:57 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kaesang Pangarep (Foto: Giovanni/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Kaesang Pangarep (Foto: Giovanni/kumparan)
ADVERTISEMENT
Berpuasa kadang menjadi alasan bagi beberapa orang untuk mengurangi aktivitas. Namun, dengan cara yang tepat, sebenarnya kondisi tubuh dapat tetap terjaga dengan baik.
ADVERTISEMENT
Putra bungsu Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, Kaesang Pangarep, juga memiliki cara tersendiri untuk tetap menjaga kondisi tubuhnya. Cairan menjadi asupan penting bagi tubuhnya setelah menjalani ibadah puasa.
“Minum air yang banyak sama ada jamunya bapak, sudah itu saja,” kata Kaesang ketika ditemui di Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur, Kamis (24/5).
Joko Widodo dan Kaesang di Malioboro (Foto: Dok. Biro Pers Setpres)
zoom-in-whitePerbesar
Joko Widodo dan Kaesang di Malioboro (Foto: Dok. Biro Pers Setpres)
Kebiasaan minum jamu sudah dilakukan oleh Kaesang selama satu tahun belakangan. Sebelumnya, ia mengaku tak pernah mengonsumsi minuman tradisional tersebut.
“Baru saja setelah kerja ini. Dulu waktu sekolah enggak, baru aja baru setahunan ini,” ungkapnya.
Cowok yang pernah jadi kameo di film 'Cek Toko Sebelah' ini mengaku sebenarnya ia tak suka dengan rasa dari jamu yang disuguhkan. Namun, ia terpaksa tetap minum jamu setiap hari karena permintaan dari sang ayah tak dapat ditolaknya.
ADVERTISEMENT
“Dipaksa sama bapak soalnya, ya sudah sekarang jadi ikut minum terus setiap hari,” ujar Kaesang seraya tertawa.
Meskipun rutin minum jamu, tapi cowok berusia 23 tahun ini juga tak lupa melakukan olahraga untuk menjaga kebugaran tubuhnya. Menurut Kaesang, kondisi tubuhnya bisa menurun kalau ia meninggalkan olahraga.
“Palingan satu atau dua jam sebelum buka puasa, olahraga sebentar. Kalau enggak, biasanya setelah tarawih,” tuturnya.