Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Ketua Delegasi Jepang: Harusnya Atlet Kami Jadi Panutan di Jakarta
20 Agustus 2018 14:26 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:06 WIB
ADVERTISEMENT
Ketua Delegasi Atlet Jepang di Asian Games Yasuhiro Yamashita mengaku kecewa dengan tindakan empat orang atlet basketnya yang terlibat skandal seks. Ia menegaskan seharusnya para atlet itu menjadi teladan.
ADVERTISEMENT
Yamashita mengatakan, atlet basket yang menyewa jasa PSK yaitu Yuya Nagayoshi, Takuya Hashimoto, Takuma Sato, dan Keita Imamura telah melakukan pelanggaran kedisplinan berat yang mesti dijatuhi hukuman.
"Para atlet itu harusnya menjadi panutan di masyarakat, bukan cuma di arena olah raga tetapi di kegiatannya lainnya juga," ucap Yamashita seperti dikutip dari Kyodo, Senin (20/8).
"Sehari setelah kami tiba ketua delegasi dan pejabat tinggi lainnya sudah memberi tahu mereka harus menjadi panutan di Jakarta," sambung dia.
Saat ini keempat atlet basket yang melakukan tindakan asusila sudah kembali ke Jepang dengan menggunakan biaya sendiri.
ADVERTISEMENT
Selanjutnya timnas Jepang akan berhadapan dengan Hong Kong pada 22 Agustus 2018 mendatang.