KH Maimoen Zubair, TPS 05 Desa Karangmangu, Kecamatan Sarang, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah

Lokasi Pemakaman Mbah Moen Belum Dipastikan: di Makkah atau di Rembang

6 Agustus 2019 9:38 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
KH Maimoen Zubair saat mencoblos di TPS 05 Desa Karangmangu, Kecamatan Sarang, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah. Foto: Afiati Tsalitsati/Kumparan.
zoom-in-whitePerbesar
KH Maimoen Zubair saat mencoblos di TPS 05 Desa Karangmangu, Kecamatan Sarang, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah. Foto: Afiati Tsalitsati/Kumparan.
ADVERTISEMENT
Ulama kharismatik dari Jawa Tengah KH Maimoen Zubair atau yang akrab disapa Mbah Moen meninggal. Mbah Moen meninggal saat tengah berada di Makkah untuk melaksanakan ibadah haji.
ADVERTISEMENT
Saat ini, belum diketahui di mana Mbah Moen akan dimakamkan. Pihak keluarga masih mempertimbangkan apakah akan dimakamkan di Makkah atau dipulangkan ke Indonesia.
"Tadi sebelum subuh waktu Makkah (meninggalnya), tempat pemakaman sedang dimusyawarahkan keluarga," kata Sekjen PPP Arsul Sani kepada wartawan, Selasa (6/8).
Selama ini, Mbah Moen tinggal di di Pondok Pesantren Al-Anwar, Sarang Rembang, Jawa Tengah. Bila dibawa ke Indonesia, jenazah Mbah Moen kemungkinan besar dimakamkan di kompleks Pondok Pesantren Al-Anwar.
Meninggalnya Mbah Moen meninggalkan duka mendalam. Wasekjen PPP Achmad Baidowi bahkan masih sempat bertemu Mbah Moen sebelum berangkat ke Tanah Suci.
"Kami sangat kehilangan beliau. Dua hari lalu saya masih sempat sowan beliau dan masih sehat wal afiat. Kami sangat kehilangan," kata Baidowi kepada kumparan, Selasa (6/8).
ADVERTISEMENT
Mbah Moen meninggal di usia 90 tahun di Makkah, Arab Saudi. Mbah Moen dia menjabat sebagai Ketua Majelis Syariah PPP.
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten