Prabowo soal Aksi WO SBY: Banyak Tindakan yang Perlu Dipertanyakan

24 September 2018 20:59 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:06 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Calon Presiden RI, Prabowo Subianto, memberikan sambutan dalam acara peluncuran lagu #2019PrabowoSandi di Jakarta, Minggu (23/9/2018). (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Calon Presiden RI, Prabowo Subianto, memberikan sambutan dalam acara peluncuran lagu #2019PrabowoSandi di Jakarta, Minggu (23/9/2018). (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
ADVERTISEMENT
Calon Presiden Prabowo Subianto ikut angkat bicara soal aksi walk out Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), saat karnaval deklarasi kampanye damai di Monas pada Minggu (23/9) lalu.
ADVERTISEMENT
Prabowo menilai, aksi walk out SBY saat itu karena adanya provokasi terhadap Presiden ke-6 RI tersebut. Tindakan provokasi itu, lanjut Prabowo, perlu dipertanyakan kenapa bisa terjadi.
“Saya waktu itu belum mengikuti. Tapi saya dengar banyak tindakan yang perlu dipertanyakan ya saya kira,” ucap Prabowo di Kartanegara, Jakarta Selatan, Senin (24/9).
Prabowo tak merinci, tindakan dimaksud, namun yang membuat SBY walk out adalah banyaknya atribut relawan dan parpol yang tak sesuai arahan KPU, dan adanya provokasi dari relawan ke Prabowo-Sandi.
Sebelumnya, Sandi sangat menyayangkan pihak-pihak yang memprovokasi SBY saat karnaval itu. Dia menyebut Prabowo memang tidak mengetahui saat SBY walk out dan penyebabnya.
“Saya sangat menyayangkan ya kalau itu. Pak SBY kan presiden keenam kita yang sangat kita hormati. Tolong dong dihormati, jangan sampai menyakiti perasaan beliau,” kata Sandi.
ADVERTISEMENT
Saat SBY walk out, kata Sandi, Prabowo yang sedang bersamanya sempat bertanya ke mana dan kenapa SBY pergi.
“Saya lagi duduk tadi terus Pak Prabowo nanya saya, 'Pak SBY kenapa pulang', kita juga enggak tahu. Rupanya tadi ada kejadian yang membuat Pak SBY pulang, " kata Sandi.
Ia menegaskan agar ke depannya nanti, penyelenggara pemilu bisa memperbaiki adanya keadaan seperti itu. Hal ini agar tak ada pelanggaran serupa terjadi di kampanye pemilu damai.
"Buat kita diperbaiki ke depan aturan dan kesepakatan agar tidak dilanggar perlu kampanye yang damai jujur adil. Itu menjadi momen buat kita jangan sampai melanggar dan ini menjadi pelajaran buat kita," pungkasnya.