Sandiaga Uno Terima Sumbangan Rp 200 Juta dari Padi Probumi: Ini Rekor

15 Februari 2019 11:25 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Cawapres 02 Sandiaga Uno. Foto: Nugroho Sejati/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Cawapres 02 Sandiaga Uno. Foto: Nugroho Sejati/kumparan
ADVERTISEMENT
Sudah ribuan daerah dikunjungi Sandiaga Uno selama masa kampanye. Menariknya, cawapres nomor urut 02 tersebut tidak hanya mendapat dukungan moral tapi juga sumbangan berupa uang.
ADVERTISEMENT
Sumbangan terbesar yang pernah diterima Sandiaga Uno saat berkunjung ke Bandung, Jawa Barat, 23 Januari 2019 lalu. Mantan wakil gubernur DKI Jakarta itu menerima sumbangan dari seorang warga bernama Saiful sebesar Rp 25 juta.
Namun ternyata itu bukanlah rekor sumbangan terbesar yang diterima Sandiaga Uno. Rabu (13/2) kemarin, Sandi mendapatkan sokongan dana sebesar Rp 200 juta dari teman-teman Prabowo-Sandi Pro Buruh Migran atau disingkat dengan Padi Probumi.
"Kami sudah berkiprah di luar negeri jadi bukan cuma deklarasi. Pada saat ini kami juga ingin sedikit berkontribusi dalam bentuk meringankan bebannya Bapak Cawapres kita. Mudah-mudahan ini bermanfaat jumlahnya Rp 200 juta," ujar ketua umum Padi Probumi, Luthfi Sungkar dalam video yang diunggah Sandi di Instagram pribadinya.
ADVERTISEMENT
Cawapres pasangan Prabowo Subianto tersebut terkejut bukan main saat Luthfi menyerahkan amplop berukuran cukup besar berisi uang Rp 200 juta. Sandiaga Uno juga tak lupa mengucapkan terima kasih atas perhatian yang begitu besar dari para pendukung untuk kemenangannya dan Prabowo di Pilpres 2019.
"Menerima dengan hormat dan penuh rasa terima kasih pak Luthfi dan seluruh jajarannya, Pak Anis karena ini memecahkan rekor. Ini adalah sumbangan terbesar yang pernah kami terima. Insya Allah meringankan perjuangan kita 60 hari ke depan dan Insya Allah menginspirasi lebih banyak lagi teman-teman untuk bisa berju bersama kami menghadirkan Indonesia adil, makmur," ujar Sandiaga Uno.
Tim Padi Probumi sendiri menyatakan siap memenangkan Prabowo-Sandi pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019, khususnya dari pemilih di luar negeri. Bahkan, telah memang spanduk di Kuala Lumpur, Malaysia.
ADVERTISEMENT
Download aplikasi kumparan di App Store atau di Play Store untuk mendapatkan berita terkini dan terlengkap.