Usai Operasi Hilangkan Gelambir, Aria Permana Pakai Baju Khusus

23 Juli 2019 17:58 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pasien eks penderita obesitas Arya Permana (tengah) didampingi Dokter Spesialis Anak dan Gizi Anak bersiap melakukan pemeriksaan awal sebelum operasi bedah plastik di RSUP Hasan Sadikin, Bandung, Jawa Barat, Rabu (17/7). Foto: ANTARA FOTO/Novrian Arbi
zoom-in-whitePerbesar
Pasien eks penderita obesitas Arya Permana (tengah) didampingi Dokter Spesialis Anak dan Gizi Anak bersiap melakukan pemeriksaan awal sebelum operasi bedah plastik di RSUP Hasan Sadikin, Bandung, Jawa Barat, Rabu (17/7). Foto: ANTARA FOTO/Novrian Arbi
ADVERTISEMENT
Bocah berusia 13 tahun bernama Aria Permana akan menjalani operasi untuk menghilangkan sisa kulit bergelambir di tubuhnya pada Rabu (24/7) di RS Hasan Sadikin, Bandung. Operasi dilakukan melalui empat tahapan mulai dari kulit di bagian lengan hingga pinggang.
ADVERTISEMENT
Setelah operasi selesai, Dokter Spesialis Bedah Plastik dan Rekonstruksi Estetik dr. Hardi Siswo menjelaskan, Aria mengenakan pakaian berupa baju khusus bernama Pressure Garment.
Hardi mengatakan, baju tersebut dikenakan agar bentuk tubuh Aria tidak mengalami gangguan pascaoperasi. Baju tersebut, kata dia, memiliki bahan yang elastis dan tipis namun ketat.
"Dari bahan yang elastis dan tipis tapi dia bersifat menekan," kata dia.
Hardi mengemukakan, baju yang dibuat terpisah mulai dari lengan, perut, hingga dadanya itu dibuat oleh seorang pasien di RS Hasan Sadikin yang pernah mengalami luka bakar.
Lebih lanjut, Hardi mengimbau pascaoperasi, aktivitas Aria harus dikurangi. "Aktivitas dikurangi kemudian ancaman infeksi harus dikurangi," ungkap dia.
Sementara itu, Dirut RS Hasan Sadikin, dr. R. Nina Susana Dewi, mengatakan biasanya biaya yang diperlukan untuk melakukan operasi seperti Aria mencapai Rp 40-50 juta. Namun demikian, Aria tidak perlu memikirkan soal biaya operasi karena ditanggung oleh BPJS Kesehatan.
ADVERTISEMENT
"Perkiraan biaya kisaran antara Rp 40-50 juta. Tapi kita biasanya menghitung setelah operasi. Itu sudah termasuk dengan baju yang tadi," ungkap dia.