Ganggu Visibilitas Berkendara, Begini Cara Cegah Kaca Mobil Berembun

17 Desember 2018 13:13 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi menyetir dalam kondisi hujan (Foto: dok. Video Blocks)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi menyetir dalam kondisi hujan (Foto: dok. Video Blocks)
ADVERTISEMENT
Saat hujan, pengendara mobil kerap kali dihadapkan dengan masalah klasik, kaca mengembun. Kondisi ini biasa terjadi di kaca samping dan belakang ini tentu mengganggu visibilitas pengendara terhadap kondisi sekitar.
ADVERTISEMENT
Embun yang timbul pada permukaan kaca adalah akibat perbedaan suhu di luar dan dalam kabin. Dealer Technical Support PT Toyota-Astra Motor (TAM), Didi Ahadi memberikan tips bagaimana mencegah dan mengatasi kaca mobil yang berembun.
"Kalau terlalu dingin (dalam kabin) juga bisa bikin berembun kaca bagian dalam. Bisa disikapi dengan menaikan suhu dalam kabin. Ya, sekitar 25 derajat atau lebih," katanya saat dihubungi kumparanOTO.
Berkendara saat hujan. (Foto: Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Berkendara saat hujan. (Foto: Pixabay)
Keseimbangan suhu dalam dan luar kabin menjadi kunci. Oleh sebab itu, cara lain yang dapat dilakukan untuk menghilangkan kabut dari kaca mobil adalah dengan memastikan adanya sirkulasi udara dalam kabin.
"Pengembunan di kaca terjadi karena perbedaan suhu. Suhu di luar lebih rendah dibanding di dalam mobil. Biasanya disarankan untuk sedikit membuka kaca," terang Kepala Bengkel Astra Daihatsu Pamulang, Robin Chandra Wijaya.
ADVERTISEMENT
Hal ini pun tetap bisa dilakukan meski kondisi hujan lebat dengan membuka sedikit kaca jendela agar terjadi pertukaran udara. Suhu panas dan lembab setidaknya bisa keluar dan meminimalisir kondensasi pada kaca.
Tidak lupa, perlu diperhatikan juga arah hembusan AC. Jangan sampai AC mengarah langsung ke kaca.
Terakhir, jika diperlukan siapkan juga silica gel atau senyawa pencegah kelembaban udara di dalam kabin mobil. Jangan lupa juga kalau terpaksa membawa benda yang lembab seperti payung yang habis dipakai, letakan di bagian bagasi belakang untuk mencegah kondensasi kaca depan.