Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Hasil Tes Tabrak Suzuki Jimny Baru Mengecewakan
21 September 2018 14:12 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:06 WIB
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Meski sudah dilengkapi dengan berbagai fitur keselamatan berupa airbag depan, samping dan curtain (pilar), Suzuki Jimny belum maksimal membuktikan sisi keselamatannya. Terlebih airbag sisi pengemudi yang kurang mengembang menyebabkan area dada tidak terlindungi dan berpotensi membenturkan kepala dengan setir kemudi.
Dalam video yang diunggah lembaga itu pun terlihat saat uji tabrak depan (frontal offset), rangka bodi sekitar pintu Suzuki Jimny mengalami perubahan bentuk setelah terbentur, namun masih memberikan perlindungan yang terbilang aman untuk bagian paha hingga dengkul kaki penumpang depan dan pengemudinya.
Saat uji tabrak dengan kecepatan 50 km/jam, struktur rangka juga tidak mampu melindungi kepala penumpang depan maupun belakang secara sempurna.
Hal lain yang juga menjadi fokus perhatian buruknya hasil tes tabrak ini adalah Autonomous Emergency Braking (AEB), fitur keselamatan tambahan untuk Suzuki Jimny yang dijual di Eropa. Hasilnya, sistem tersebut masih membahayakan pejalan kaki saat melaju dengan kecepatan 30 km.
ADVERTISEMENT
Pada keterangan tertulis EuroNCAP, sistem tersebut tidak dapat mendeteksi benda yang bergerak lebih cepat seperti pengendara sepeda.
"Sebagai mobil yang benar-benar baru, ia seharusnya menawarkan perlindungan yang jauh lebih banyak kepada pengemudi jika terjadi kecelakaan. Teknologi keamanannya pun tidak berfungsi optimal," sebut Director of Thatcham Research (lembaga rekanan EuroNCAP), Matther Avery, seperti mengutip Carscoops.
Pada pengujian yang dilakukan September 2018 itu, untuk sisi perlindungan penumpang dewasa (Adult Occupant Protection/AOP) Suzuki Jimny mendapatkan 27,9 dari 38 poin, perlindungan anak (Child Occupant Protection/COP) sebesar 41,4 dari 49 poin, perlindungan pejalan kaki (Vulnerable Road Users) sebesar 25,1 dari 54 poin, dan 6,5 dari 13 poin untuk Safety Assist.
ADVERTISEMENT