Ini Mobil Bekas yang Paling Dicari

18 Desember 2018 17:30 WIB
clock
Diperbarui 15 Maret 2019 3:52 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jual beli mobil bekas (ilustrasi). (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Jual beli mobil bekas (ilustrasi). (Foto: Thinkstock)
ADVERTISEMENT
Tak mau ketinggalan euforia belanja akhir tahun, pedagang mobkas mobil88 pancing konsumen dengan promo cashback sampai Rp 10 juta. Ini berlaku di semua dilernya di seluruh Indonesia.
ADVERTISEMENT
Bertajuk “Astralavista”, jangka waktunya mulai dari 18 Desember 2018 sampai 18 Januari 2019. Tak hanya menerima pembelian tunai, tapi juga yang kredit.
Ketika ditanyakan kumparanOTO, apakah ini merupakan aktivitas cuci gudang stok lawas, Presiden Direktur mobil88 Halomoan Fischer Lumbantoruan mengelak. Ini disebutnya merupakan program tahunan yang rutin dilakukan.
“Kalau bicara supaya mobil (stok) bisa terbawa ke tahun depan, tidak juga. Pasalnya kami berbeda dengan pasar mobil baru, yang bisa menjadi masalah jika terbawa ke 2019,” ujar Fischer, Selasa (18/12).
Mobil bekas (ilustrasi). (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Mobil bekas (ilustrasi). (Foto: Thinkstock)
“Soal perputaran unitnya sendiri, sejak mobil masuk ke kami sampai di beli konsumen rata-rata hanya 25 hari saja,” katanya.
Jualan 2018
Sepanjang 2018 ini, mobil88 sudah membukukan penjualan sampai 21.000 unit. Angka tersebut mengalami kenaikan sebesar 5 persen, jika dibandingkan dengan 2017 lalu.
ADVERTISEMENT
Model yang mendominasi masih segmennya MPV sebesar 45 persen, diikuti mobil kota 27 persen, dan SUV 15 persen. Sementara sisanya 15 persen dari segmen sedan, dan lainnya.
“Mobil yang masih banyak dicari masih sama trennya dengan tahun lalu, yaitu mobil yang harganya berkisar Rp 100 juta sampai Rp 200 juta. Sementara berdasarkan wilayah, tertinggi yaitu kota besar seperti Jakarta, Bandung dan Surabaya,” tutur Fischer.