Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Mitsubishi Xpander Varian Murah Mulai Dilirik Konsumen
2 September 2018 13:06 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:06 WIB
ADVERTISEMENT
Di awal kehadirannya di pasar lokal, Mitsubishi Xpander langsung meledak dan menjadi pilihan baru mobil keluarga yang diidolakan sangat banyak orang.
ADVERTISEMENT
Layaknya mobil baru kebanyakan, varian atas, seperti Mitsubishi Xpander ultimate menjadi yang paling banyak dicari oleh konsumen. Wajar, karena pada umumnya pembeli ingin mendapatkan kualitas yang terbaik dari mobil baru yang diboyong. Setahun telah berlalu sejak peluncuran, Mitsubishi Xpander masih menjadi primadona.
Namun ada tren yang sedikit bergeser. Varian-varian lain Mitsubishi Xpander mulai dilirik juga oleh banyak konsumen. Hal ini seperti yang diutarakan Direktur Penjualan dan Pemasaran PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), Irwan Kuncoro.
"Kalau di awal kan, top varian tuh, seperti Ultimate dan Sport (yang paling diminati). Kalau sekarang lebih merata, jadi yang tadi di awal Ultimate bisa 60 persen lebih, sekarang sudah mulai 50:50 penjualan varian atas dan bawahnya," terang dia kepada kumparanOTO di Surabaya.
ADVERTISEMENT
Menurutnya hal ini tidak lepas dari PT MMKSI yang terus menghadirkan pilihan yang lebih banyak bagi konsumen untuk memperluas pasar mereka.
Nyatanya Mitsubishi Xpander memang baru saja memperluas cakupan pasarnya lewat kehadiran dua varian baru yaitu Sport dengan transmisi manual dan GLS dengan transmisi otomatis.
Sejauh ini, secara umum, Mitsubishi Xpander membuktikan diri masih menjadi salah satu low MPV paling dominan di pasar otomotif lokal. Hal ini dibuktikan dengan market share mereka yang mencapai angka 30 persen, seperti yang dipaparkan Irwan.
Dia juga menjelaskan selama satu tahun hadir untuk pasar Indonesia populasi Mitsubishi Xpander sudah menyentuh angka 60 ribu unit dan mengingat saat ini kapasitas produksinya sudah dimaksimalkan sampai 10 ribu unit per bulan.
ADVERTISEMENT
Harga Mitsubishi Xpander:
- Ultimate Rp255.400.000
- Sport AT Rp 247.200.000
- Sport MT Rp 237.200.000
- Exceed AT Rp 235.000.000
- Exceed MT Rp 224.600.000
- GLS AT Rp 228.600.000
- GLS MT Rp 217.600.000
-GLX Rp 199.100.000
*Pilihan warna “Quartz White Pearl” memiliki selisih harga Rp 1.500.000 lebih tinggi