5 Referensi Tempat Wisata di New Zealand ala Nadine Chandrawinata

30 Juli 2017 15:05 WIB
comment
8
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Nadine Chandrawinata Berpetualang di New Zealand (Foto: Dok. Tourism New Zealand)
zoom-in-whitePerbesar
Nadine Chandrawinata Berpetualang di New Zealand (Foto: Dok. Tourism New Zealand)
ADVERTISEMENT
Kamu pernah menonton film Lord of the Ring, Pete's Dragon, Chronicles of Narnia, dan King Kong? Jika iya, kamu pasti tahu di mana mereka syuting film tersebut?
ADVERTISEMENT
Ya, New Zealand.
Negara yang bertetangga dengan Australia ini memang selalu menyajikan pemandangan memukau. Maka tak heran, untuk bisa mengeksplore New Zealand kamu memerlukan dana sekitar Rp 30 juta hingga Rp 50 juta saat high season.
Meskipun terbilang wisata premium, namun harga mahal yang kamu keluarkan akan terbayarkan dengan pengalaman menakjubkan yang kamu dapatkan. Hal ini juga yang diceritakan oleh Nadine Chandrawinata. Ditunjuk sebagai Tourism Advocate New Zealand, Nadine membagi destinasi wisata mana saja yang wajib kamu kunjungi ketika ke New Zealand. Yuk, simak!
1. Christcurch
Saat berkesempatan mengunjungi New Zealand, Nadine memilih untuk mendarat di South Island, tepatnya Bandara Internasional Christcurch. Di sini, ia mengeksplore berbagai hal mengenai seni seperti street art dan bangunan-bangunan seni lainnya.
ADVERTISEMENT
"Saya suka banget street art, semua bangunan dan gambar yang ada di Christcurch memiliki pesan dibalik sebuah seni. Bagi yang suka seni, kalian bisa hunting di sana," ujar Nadine kepada kumparan ketika ditemui dalam acara Explore "New Zealand Through Nadine Chandrawinata’s Eyes", di Plaza Senayan, Kamis (27/7).
2. Danau Tekapo
Jika kamu berkesempatan untuk traveling ke New Zealand, tidak lengkap rasanya jika tidak ke Danau Tekapo. Di sini kamu bisa mendayung perahu dan melihat gugusan bintang bintang di malam hari. Waktu terbaik untuk melihat bintang di danau tekap adalah saat musim dingin, ketika langit menjadi sangat gelap.
3. Naik ke Puncak Gunung Cook
Tak perlu repot-repot mendaki, kamu bisa naik ke puncak gunung Cook dengan menyewa pesawat ski. Dari pendaratan pesawat, kamu akan disuguhkan dengan pemandangan putihnya puncak gunung Cook yang indah.
ADVERTISEMENT
4. Tebing Wanaka
Jika menaiki puncak gunung Cook tak cukup, kamu juga bisa mencoba naik ke tebing Wanaka.
Kamu bisa mencoba Via Feratta, panjat tebing versi aman dengan bantuan alat pengaman dan tangga besi yang disiapkan khusus bagi para pemanjat pemula.
5. Queenstown
Kamu belum merasakan sensasi traveling ke New Zealand jika belum pernah merasakan Bungee Jumping di Queenstown. Di sini merupakan surga bagi para pecinta olahraga ekstrem, selain Bungee Jumping, kamu juga bisa mencari emas yang banyak dilakukan di sini.