Inilah Tiga Fitur yang Membuat Vivo V15 Istimewa

6 Maret 2019 20:39 WIB
clock
Diperbarui 21 Maret 2019 0:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
com-Maudy Ayunda dalam acara launching Vivo V15. Foto: Dok. Vivo Indonesia
zoom-in-whitePerbesar
com-Maudy Ayunda dalam acara launching Vivo V15. Foto: Dok. Vivo Indonesia
ADVERTISEMENT
Setelah dinanti cukup lama oleh masyarakat Indonesia, Vivo akhirnya meluncurkan smartphone terbarunya, Vivo V15, yang akan menjadi jagoan baru mereka di Indonesia. Peluncuran tersebut diselenggarakan dengan unik dan megah di atas panggung mengapung Taman Air Mancur Sri Baduga, Purwakarta, pada Selasa (5/3) kemarin, dan dimeriahkan oleh penampilan Afgansyah Reza, Maudy Ayunda, dan deretan artis papan atas lainnya.
ADVERTISEMENT
Smartphone dengan inovasi terbaru yang menghadirkan full-screen di layar depannya tanpa notch ini sudah bisa dipesan sekarang di beberapa e-commerce ternama di Indonesia. Kehadirannya tentu membuat para pecinta gadget penasaran, kira-kira keistimewaan apa saja yang ditawarkan Vivo V15 ini?
Berikut kumparan (kumparan.com) rangkum tiga fitur utama yang menjadi andalan Vivo V15 ini.
1. 32MP Pop-UP Camera
Vivo V15. Foto: Bianda Ludwianto/kumparan
Vivo V15 menjadi ponsel dengan fitur pop-up kamera tercanggih di Tanah Air. Kamera yang terletak di sisi kanan atas Vivo V15 ini akan keluar saat aplikasi pengambil gambar dibuka, dan bersembunyi kembali ketika aplikasi ditutup. Kamera yang menghadap depan untuk penggunanya ber-selfie ini memiliki resolusi hingga 32 MP untuk hasil selfie yang maksimal.
2. AI Triple Camera yang Canggih
Vivo V15 Foto: Prili Fitria Tihar/kumparan
Selain 32MP Pop-Up Camera, Vivo V15 juga dilengkapi dengan tiga kamera belakang dengan resolusi masing-masing 12 MP dengan 24 Million Photosensitive Units untuk kamera utama, 8 MP untuk AI Super Wide-Angle, serta 5 MP untuk Depth Camera yang akan memberikan hasil gambar yang memuaskan.
ADVERTISEMENT
Tidak hanya itu, ketiga kamera belakang tersebut juga menggunakan teknologi Artificial Intelligence yang canggih yang akan membantu penggunanya mengambil foto dengan lebih baik.
3. Layar Maksimal dengan Ultimate All Screen
com-Vivo V15 Foto: Dok. Vivo Indonesia
Untuk pengalaman menggunakan smartphone yang berbeda, Vivo V15 memiliki tampilan layar 6,53 inci dengan rasio screen-to-body hingga 90,95%. Menonton film atau memainkan game dalam tampilan maksimal pun akan lebih terasa memuaskan.
Vivo V15 juga hadir dengan dua pilihan warna yang elegan, Royal Blue dan Glamour Red membuat tampilan smartphone ini terlihat mewah.
com-Segera pre-order Vivo V15 Foto: Dok. Vivo Indonesia
Selain ketiga fitur utama tersebut, Vivo V15 juga memiliki spesifikasi yang membuat smartphone ini tangguh. Dengan 2.1GHz octa-core AI Processor, Vivo V15 dilengkapi dengan RAM 6GB dan ROM 64GB untuk membuat penggunanya dapat menikmati game dan berbagai aplikasi dengan lancar. Ponsel pintar ini juga didukung dengan sistem Funtouch OS 9 yang didukung Android 9.0 terbaru yang membuat performa ponsel semakin maksimal.
ADVERTISEMENT
Vivo V15 dibanderol dengan harga sekitar Rp 4.399.000 - harga yang sangat terjangkau mengingat berbagai fitur andalan yang diberikan. Tertarik untuk memilikinya? Anda sudah bisa melakukan pre-order Vivo V15 ini dari 5-11 Maret di lima e-commerce ternama, yaitu Lazada, Tokopedia, JD.id, Blibli, dan Akulaku dengan berbagai promo spesial, seperti 100% cashback bagi pelanggan beruntung serta gift box senilai Rp. 1.000.000.
Story ini merupakan bentuk kerja sama dengan Vivo Indonesia.