Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Buktikan Kebenaran Mitos Solo Traveling, Jangan Ragu Lagi!
20 Juni 2017 0:05 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:16 WIB
ADVERTISEMENT
Traveling sendiri, bukan hal yang aneh lagi. Apalagi kesibukan kamu dan teman-teman yang berbeda, kadang mau tak mau harus sendiri bila ingin traveling. Biar sendiri, tetap seru banget kok! Kamu bisa bebas mau pergi kemanapun, tanpa tergantung keinginan orang lain. Solo traveling juga membuatmu lebih berani, karena setiap keputusan yang kamu ambil di perjalanan harus dilakukan sendiri.
ADVERTISEMENT
Tapi sayangnya masih banyak yang takut untuk solo traveling karena banyaknya mitos-mitos yang beredar di masyarakat. Hmm, mitos seperti apa sih? Buktikan yuk, benar atau tidaknya mitos tersebut.
1. Perempuan traveling sendirian, bahaya!
Kebanyakan yang takut untuk solo traveling adalah kaum perempuan. Katanya, kalau sendirian bisa lebih rawan jadi sasaran kriminalitas, pelecehan dan lain-lain. Akhirnya, jadi mengurungkan niat solo traveling karena ketakutan-ketakutan tersebut.
Faktanya, solo traveling itu aman kok, baik untuk laki-laki maupun perempuan. Yang paling penting, mengikuti aturan-aturan yang ada dan selalu waspada serta bisa menjaga diri dengan baik. Buktinya, banyak banget kok traveler perempuan yang sudah keliling dunia sendiri. Misalnya Trinity dengan blognya The Naked Traveler, Jodi Attenberg dari Legal Nomads, dan masih banyak lagi. Jadi, nggak perlu takut lagi ya untuk memulai solo traveling.
ADVERTISEMENT
2. Solo Traveling Sama Dengan Backpacking?
Karena berpergian sendirian, seringkali solo traveling dianggap sama dengan backpacking. Nah, tidak selalu seperti ini. Perlu diketahui backpacking itu biasanya traveling dengan budget yang terbatas, dengan pilihan penginapan yang sesuai dengan budget tersebut. Tidak semua solo traveling harus dilakukan dengan gaya backpacking kok, karena ada juga solo traveler yang berpergian dengan mewah. Itulah keunggulannya solo traveling, kamu bebas menentukan sendiri seperti apa gaya berpergianmu, apakah mau dengan budget rendah seperti backpacking atau bermewahan? Semuanya ada di tanganmu.
3. Pergi Sendiri, Nggak Usah Pakai Persiapan!
Enaknya solo traveling, mau pergi kemanapun dan kapanpun nggak perlu tergantung orang lain. Berarti nggak perlu persiapan juga dong? Nah, ini yang sering salah kaprah juga.
ADVERTISEMENT
Meskipun pergi sendiri, persiapan itu tetap penting. Jangan sampai ketika kamu tiba di tujuan hotel yang kamu inginkan sudah full. Apalagi, kalau kamu tibanya malam hari. Jadi beresiko kan, mencari penginapan dadakan? Karena itu, semuanya harus dipersiapkan dari jauh-jauh hari, mulai dari tiket hingga hotel.
Untuk menjamin kamu dapat hotel yang aman dan nyaman, perlu agen travel yang berani menjaminnya. Seperti Traveloka, yang memiliki layanan StayGuarantee. Dengan layanan ini, Traveloka menjamin kamu bisa check in dengan aman di akomodasi yang telah kamu pilih . Nggak perlu khawatir lagi deh, mendadak susah check in saat sudah tiba di tujuan.
4. Ke Mana-mana Harus Naik Transportasi Umum, Ya?
Mitos lain yang beredar adalah solo traveling berarti kemana-mana harus naik transportasi umum. Nggak selalu kok. Justru karena kamu sendiri, kamu punya kebebasan untuk naik jenis transportasi manapun yang kamu suka atau yang sesuai dengan budgetmu. Apalagi sekarang banyak ojek atau taksi online yang lebih praktis dan harganya relatif lebih murah, sehingga bisa jadi pilihan transportasimu saat traveling.
ADVERTISEMENT
5. Solo Traveling Pasti Lebih Boros
Karena tidak ada teman untuk berbagi biaya menginap dan lain-lainnya, solo traveling pasti lebih mahal dong daripada kalau kamu traveling bersama teman? Eits, justru sebaliknya! Dengan berpergian sendiri, kamu justru jadi lebih mudah mengatur bujet liburanmu. Tidak perlu repot-repot membagi ini-itu, semuanya bisa kamu sesuaikan sendiri.
Kalau mau menghemat, kamu hanya perlu agen travel yang tepat. Misalnya untuk mencari penginapan, kamu bisa menggunakan Traveloka. Traveloka menjamin harga yang diberikan sangat kompetitif dan tidak menipu karena harga final sudah dimunculkan di awal. Pasti harga jujur deh! Selain itu, pesan hotel di Traveloka juga mudah karena banyak metode pembayaran yang bisa kamu pilih.
Nah, itu tadi mitos-mitos seputar solo traveling yang mungkin sering kamu dengar. Terbukti kan, semuanya pasti ada solusinya. Jadi, nggak perlu ragu lagi untuk mulai traveling sendirian. Mulai petualanganmu sekarang, yuk!
ADVERTISEMENT