news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Nova Tulis Puisi ‘Renungkan’ Sebelum Sahur Bersama Korban Banjir Aceh Tengah

Konten Media Partner
16 Mei 2020 13:21 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Nova Iriansyah makan sahur di posko pengungsi korban banjir bandang Aceh Tengah. Dok. Humas Aceh
zoom-in-whitePerbesar
Nova Iriansyah makan sahur di posko pengungsi korban banjir bandang Aceh Tengah. Dok. Humas Aceh
ADVERTISEMENT
Setelah melakukan kunjungan dan menyerahkan bantuan kepada 25 Kepala Keluarga korban angin Puting Beliung di Pulo Aceh, Aceh Besar, Jumat (15/5), Plt Gubernur Aceh, Nova Iriansyah langsung menggelar rapat dengan beberapa Satuan Kerja Pemerintah Aceh (SKPA).
ADVERTISEMENT
Setelah rapat, Kepala Biro Humas Setda Aceh, M. Iswanto menyampaikan agenda Nova selanjutnya keberangkatan untuk melihat langsung korban Banjir Bandang di Aceh Tengah dan Bener Meriah. Dalam jadwal itu, Iswanto menyebut Nova akan melakukan sahur bersama masyarakat korban banjir bandang di kawasan Paya Tumpi, Kebayakan, Aceh Tengah.
Menjelang sahur, Plt Gubernur Aceh tiba di posko banjir bandang, SD Negeri Kebayakan, Aceh Tengah. Makan sahur dilakukan bersama warga, ikut serta Kadis Sosial Al Hudri, Bupati Aceh Tengah Shabela Abubakar, Reje Paya Tumpi Idrus Saputra, Anggota DPR Aceh Hendra Budian dan Alaidin Abu Abbas, Kabiro Humas Setda Aceh Iswanto, unsur Dandim dan Kapolres Aceh Tengah, serta relawan kebencanaan.
Setelah istirahat sejenak, Sabtu (16/5) pagi, Nova Irianyah beserta Istri langsung mengunjungi lokasi banjir Bandang di Aceh Tengah dan Bener Meriah. Plt Gubernur juga menyerahkan bantuan untuk korban longsor dan banjir Bandang yang diterima Bupati Aceh Tengah, Shabela Abubakar dan Bupati Bener Meriah Tgk. Sarkawi.
ADVERTISEMENT
Dalam perjalanan menuju ke sana, Nova Iriansyah menuliskan puisi tentang keprihatinannya terhadap bencana yang melanda Aceh, seperti banjir yang merendam Banda Aceh, Aceh Besar, dan beberapa daerah lainnya, dan terakhir longsor dan Banjir Bandang di Aceh Tengah dan Bener Meriah.
Berikut puisi yang ditulisnya pada Sabtu (16/5) dinihari:
Renunganku
ADVERTISEMENT
Nova Iriansyah Takengon, 16/05/2020
***
Banjir bandang akibat hujan deras di Aceh Tengah dan Bener Meriah terjadi pada Rabu (13/5) sore. Lokasi terparah adalah kawasan Paya Tumpi, berdampak 57 rumah rusak, dan 89 warga terpaksa mengungsi.