Potret Prajurit TNI di Aceh Besar Bantu Bajak Sawah Petani Kala Corona Melanda

Konten Media Partner
6 Mei 2020 17:57 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Prajurit TNI mengoperasikan traktor untuk membantu petani membajak sawah di Blang Bintang, Aceh Besar, Rabu (6/5). Foto: Suparta/acehkini
zoom-in-whitePerbesar
Prajurit TNI mengoperasikan traktor untuk membantu petani membajak sawah di Blang Bintang, Aceh Besar, Rabu (6/5). Foto: Suparta/acehkini
ADVERTISEMENT
Prajurit TNI Angkatan Darat dikerahkan untuk membantu petani di Kecamatan Blang Bintang, Kabupaten Aceh Besar, Aceh, Rabu (6/5). Mereka membajak lahan sawah milik para petani yang turut terdampak pandemi virus Corona.
ADVERTISEMENT
Anggota TNI tersebut berasal dari satuan Komando Rayon Militer (Koramil) 21/Blang Bintang jajaran Komando Distrik Militer 0101/BS. Sejumlah prajurit yang diturunkan tersebut mengoperasikan traktor untuk membantu petani membajak sawah.
Danramil 21/Blang Bintang, Kapten Arh Hamka Siregar, mengatakan untuk di Kecamatan Blang Bintang saja ada 650 hektare lahan sawah yang digarap secara gratis. Kegiatan ini untuk membantu petani yang turut terdampak akibat pandemi COVID-19.
Prajurit TNI mengoperasikan traktor membantu petani membajak sawah di Blang Bintang. Foto: Suparta/acehkini
"Sebenarnya ini efek dari COVID-19 yang mendapat bantuan dari Bupati Aceh Besar. Dari bantuan itu diarahkan untuk cetak sawah yang dipergunakan masyarakat," ujar Hamka, kepada awak media pada Rabu (6/5).
Ia menyebut, penggarapan 650 hektare lahan sawah yang ada di Kecamatan Blang Bintang tersebut ditargetkan selesai dalam 15 hari ke depan. Untuk mengejar target tersebut, pihaknya akan berusaha siang dan malam.
ADVERTISEMENT
"Dalam waktu 15 hari sudah clear, dengan alat kita yang masih kurang ini kita usahakan siang malam sehingga dapat selesai semuanya," sebutnya.
Prajurit TNI berseragam loreng dan juga memakai masker saat mengoperasikan traktor membajak sawah petani di Blang Bintang, Rabu (6/5). Foto: Suparta/acehkini
Hamka menambahkan, penggarapan lahan sawah para petani tersebut dilakukan secara gratis. Kegiatan itu untuk membantu perekonomian petani di wilayah Kabupaten Aceh Besar akibat terdampak pandemi virus Corona.
"Bajak sawah ini gratis. Mulai pengolahan, bibit dikasih, pupuk insyaallah juga dikasih, dibantu sama pemerintah. Petani tinggal tanam saja," kata dia.
Aksi prajurit TNI di Aceh Besar mengoperasikan traktor untuk membantu petani membajak sawah secara gratis, Rabu (6/5). Foto: Suparta/acehkini
Sementara itu, Zulkifli seorang petani di Blang Bintang yang lahan sawah turut dibajak oleh prajurit TNI, mengatakan kegiatan tersebut sangat membantu para petani.
"Ini bagus sekali untuk membantu orang miskin, apalagi saat situasi begini banyak orang susah di tengah pandemi Corona," ujar Zulkifli yang turut menyaksikan langsung lahan sawahnya dibajak oleh prajurit TNI.
Aksi prajurit TNI di Aceh Besar membantu petani membajak sawah, Rabu (6/5). Foto: Suparta/acehkini