Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 Ā© PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
Festival Rakyat UI 2021: Wujud Sinergi Mahasiswa UI dengan Masyarakat Sekitar
20 Januari 2022 16:35 WIB
Tulisan dari Achmad Hafiz tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Terlaksananya acara puncak Festival Rakyat UI 2021 pada hari Minggu (11/12) menandakan berakhirnya berbagai rangkaian intervensi BEM UI untuk membangun sinergi antara mahasiswa Universitas Indonesia dengan masyarakat Kelurahan Pondok Cina dan Kelurahan Kukusan yang keduanya terletak di Kecamatan Beji, Depok.
ADVERTISEMENT
Festival Rakyat UI sendiri adalah program kerja dari Departemen Sosial Masyarakat BEM UI yang bertujuan membangun hubungan baik antara masyarakat Pondok Cina dan Kukusan dengan mahasiswa UI. Program ini menyasar intervensi di bidang kesehatan, lingkungan, pendidikan, dan ekonomi. Selain itu, competition games (PUBG, ML, dan Catur) juga turut memeriahkan rangkaian Festival Rakyat UI.
Direktorat Kemahasiswaan Universitas Indonesia turut mendukung penuh Festival Rakyat karena program ini dinilai mempunyai tujuan dan intervensi yang positif.
Intervensi Kesehatan dan Lingkungan
Festival Rakyat UI memberikan alat mini-fogging beserta cairan disinfektan kepada Karang Taruna Kukusan dan Karang Taruna Pondok Cina di balai masing-masing kelurahan pada hari Sabtu (5/12). Hendra, perwakilan Karang Taruna Pondok Cina turut hadir dalam acara pemberian tersebut bersama dengan Lurah dan perwakilan Kepemudaan Pondok Cina dan memberikan sambutan positif atas kontribusi BEM UI. "Alat ini bisa berdampak sangat positif karena pandemi masih berlanjut dan belum selesai. Mudah-mudahan alat ini bisa kami maksimalkan di lingkungan. Terima kasih, atas partisipasi dan bantuan dari teman-teman BEM UI dan teman-teman panitia, semoga bermanfaat bagi kita semuaā€¯ tuturnya.
ADVERTISEMENT
Sebelum itu, pada hari Sabtu (25/9) dan Minggu (26/9) telah dilaksanakan juga bantuan kesehatan berupa cek tekanan darah, gula darah, dan suhu tubuh di kedua kelurahan secara gratis. Bantuan ini terwujud berkat kerja sama antara Festival Rakyat UI dengan pihak PMI. Peserta bantuan ini berjumlah 50 orang dengan 25 orang dari Kukusan dan 25 orang lainnya dari Pondok Cina.
Tak hanya itu, webinar kesehatan dan lingkungan juga diadakan untuk mengedukasi mahasiswa UI dan masyarakat Kukusan dan Pondok Cina. Webinar kesehatan mengangkat tema "Pentingnya vaksin, isoman, dan menjaga kesehatan mental di kala pandemi" yang bekerjasama dengan komunitas U-Shape dan RSUI dan berlangsung hari Sabtu (9/10). Sedangkan, webinar lingkungan mengangkat tema "Save the environment starting from your own actions" yang bekerjasama dengan pihak BMKG dan Departemen Lingkungan Hidup BEM UI pada hari Sabtu (13/11).
ADVERTISEMENT
Intervensi Pendidikan
Podcast pendidikan adalah intervensi di bidang pendidikan yang bertujuan untuk mengedukasi sasaran agar lebih sadar akan pentingnya pendidikan tinggi. Podcast ini dihadiri Fauzan Al-Rasyid, salah satu influencer pendidikan yang cukup terkemuka. Fauzan memberikan berbagai tips agar lebih bijak memilih jurusan dan mengutarakan pandangannya akan sistem pendidikan di Indonesia. Podcast dipublikasi di kanal YouTube Festival Rakyat UI pada hari Selasa (9/11).
Intervensi Ekonomi
Sebanyak 7 UMKM dari Pondok Cina dan 2 UMKM dari Kukusan dibantu Festival Rakyat UI untuk memasarkan produknya. Intervensinya berupa video promosi produk tiap UMKM yang ditayangkan pada acara grand launching, webinar kesehatan, webinar lingkungan, dan acara puncak yang diselenggarakan Festival Rakyat UI. Harapannya, produk dari UMKM tersebut akan lebih dikenal lagi oleh sesama masyarakat Pondok Cina dan Kukusan serta mahasiswa UI.
ADVERTISEMENT
Muhammad Adrian, mahasiswa prodi Sistem Informasi, Fakultas Ilmu Komputer angkatan 2020, selaku Ketua Pelaksana dari Festival Rakyat UI memberikan pesan penutupnya pada acara puncak Festival Rakyat UI. "Alhamdulillah dengan terlaksananya acara ini kita dapat meningkatkan harmonisasi, solidaritas, dan integrasi antara masyarakat sekitar UI dengan mahasiswa UI" tutur Adrian.