Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
GIGI Akan Rilis Single Baru dari Album Lama
13 April 2017 8:13 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:18 WIB
ADVERTISEMENT
Usia 23 tahun bukanlah usia yang muda bagi sebuah band. Gigi adalah salah satu band yang membuktikan bahwa mereka tetap berjaya dengan terus menghasilkan karya-karya sebagai legenda.
ADVERTISEMENT
Hingga kini, Armand Maulana, Dewa Budjana, Thomas Ramdhan, dan Gusti Hendy masih aktif sebagai musisi. Mereka juga tengah mempersiapkan Gigi untuk mengeluarkan single terbaru.
Single tersebut berjudul 'Setia Bersama Menyayangi dan Mencintai'. Lagu itu merupakan lagu lama Arman cs yang diaransemen ulang, dan memiliki konsep yang berbeda, yaitu mengundang para mantan personel band yang melantunkan lagu 'Nakal' itu untuk membawakan lagu tersebut.
"Semua mantan dan personel Gigi main sekarang. Di situ jadinya ada double drum, double bass, double guitar, tapi vokalnya tetap gue sendiri," ucap Armand saat ditemui di Halfway Bar, Jakarta Selatan, Rabu (12/4).
Baca Juga:
ADVERTISEMENT
Konsep ini diakui sudah lama terpikirkan keempat personel ini. Tapi, selalu terhalang waktu dan energi, sehingga konsep ini baru dapat direalisasikan pada usia band yang menginjak 23 tahun.
Selain itu, single ini akan menjadi sebuah perayaan dalam publishing rights beberapa album lama Gigi, dan sudah dipegang oleh band yang terbentuk tahun 1994 itu.
Mereka juga merasa bahwa para mantan personel mereka, yaitu Aria Baron, Opet Alatas, Ronald Fristianto, dan Budhy Haryono, turut berkontribusi atas karya-karya mereka.
"Gigi itu bukan hanya berempat. Ada banyak eks Gigi yang juga bagian dari Gigi. Ini juga rasa bentuk syukur kami dalam musik," ujar Thomas, pembetot bass band yang membawakan lagu '11 Januari' itu.
ADVERTISEMENT
Selain mengeluarkan single yang rencananya akan dirilis minggu depan, Gigi juga menyiapkan single lain yang merupakan karya Rhoma Irama, yakni 'Adu Domba'.
Band yang terbentuk di Bandung ini juga tengah mempersiapkan album religi dan akan rilis pada bulan Ramadhan tahun ini.