Maia Estianty hingga Sandiaga Uno Sumbang Ratusan Juta untuk Jupe

17 April 2017 11:10 WIB
comment
9
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Keluarga, sahabat, dan pejabat hadir dalam acara. (Foto: Prabarini Kartika/kumparan)
Mahalnya biaya mengobatan yang dilakukan Julia Perez demi kesembuhan melawan kanker serviks, membuat tabungannya terkuras habis. Meski belum diketahui pasti berapa biaya yang telah dikeluarkan selama menjalani perawatan kanker di rumah sakit, namun Jupe masih membutuhkan banyak biaya.
ADVERTISEMENT
Demi meringankan beban selebriti berusia 36 tahun ini, sejumlah sahabat dan rekan sesama artis pun melakukan galang dana yang bertajuk 'Peduli Sahabat Jupe'.
Pada acara itu tidak hanya dihadiri dari kalangan selebriti, melainkan pejabat, tokoh politik, hingga penggemar Jupe yang disebut Jupenizer. Musisi yang tengah merambah dunia bisnis, Maia Estianty pun ikut memberikan donasi kepada Jupe.
"Sebelum-sebelumnya saya juga sudah nyumbang. Tapi kalau ditanya mau nyumbang berapa, Insya Allah nyumbang Rp 100 juta," ucap Maia ketika ditanya Eko Patrio yang disiarkan langsung di stasiun televisi ANTV, Minggu (16/4).
Baca Juga:
ADVERTISEMENT
Ibu tiga anak ini mengaku, kedatangannya pada acara 'Peduli Sahabat Jupe' ini memang untuk memberikan dukungan kepada pelantun 'Aku Rapopo' tersebut.
"Saya dateng kasih support buat Jupe, dari Bali ke sini langsung mau nyumbang buat Jupe," katanya.
Tak hanya Maia yang ditanya akan menyumbang berapa untuk Jupe, Ketua MPR, Zulkifli Hasan juga menyumbang biaya pengobatan Jupe senilai Rp 119 juta. "Rp 119 juta artinya zikir sebanyak 100 kali ditambah 19," kata Zulkifli singkat ketika ditanya Eko soal makna pemberiannya tersebut.
Sementara pengusaha sekaligus calon wakil gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno, juga ikut memberikan bantuan sebanyak Rp 333 juta.
Keluarga Jupe disaksikan oleh Jupe dari RSCM. (Foto: Prabarini Kartika/kumparan)
"Jangan dipandang ini sebagai money politic, karena ini adalah perjuangan untuk Jupe yang mau berbagi dengan penderita kanker yang lain. Saya bersama keluarga ingin menyumbang Rp 333 juta," tutur Sandiaga.
ADVERTISEMENT
Tak hanya meminta sumbangan dari sederet figur pubik yang hadir, penggalangan dana yang dilakukan tadi malam juga dilakukan melalui sambungan telepon dengan operator dari sederet selebriti mulai dari Vina Panduwinata, Yuni Shara, Nafa Urbach, Nova Eliza, Titi Kamal, Asri Welas, Ivan Gunawan, Zaskia Gotik, Ayu Ting Ting, dan selebriti lainnya.