Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.95.0
Menu Andalan Vega Darwanti untuk Keluarga saat Puasa
16 Mei 2017 18:03 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:17 WIB
ADVERTISEMENT
Bulan suci Ramadhan akan segera tiba. Seluruh umat muslim mulai mempersiapkan diri untuk menyambut bulan yang penuh berkah itu. Tak terkecuali dengan presenter Vega Darwanti.
ADVERTISEMENT
Di bulan Ramadhan ini, Vega lebih mempersiapkan dalam hal fisik. Apalagi meskipun sedang menjalani ibadah puasa, ia tetap melakukan kegiatan seperti biasanya.
"Karena menurutku orang puasa banyak ngantuk, banyak lemes. Jadi puasa enggak puasa tetap bisa melakukan kegiatan lainnya. Harus fit dan menjalani puasa yang tahun lalu enggak kebayar, ya bulan ini aku bayar semuanya, " ujar Vega saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (16/5).
Baca Juga:
Di tahun ini, Vega Darwanti merayakan Ramadhan bareng keluarga kecilnya untuk ke-9. Ia pun sudah tahu apa yang diinginkan sang suami dan anak-anaknya.
ADVERTISEMENT
"Yang panas-panas, yang kuah, terus buahnya yang warna warni. Dan tipsnya juga buat anakku yang perempuan, kan dia susah makan juga, jadi aku buatin nasi terus aku gulung-gulung pakai rumput laut. Jadi kayak sushi. Nah itu dia suka," tutur presenter 31 tahun itu.
Untuk masalah makanan, sang suami, Dema Sany Sanjaya, memang agak berbeda. Ia tidak menyukai nasi. Dengan begitu, Vega mengaku, lebih menyiapkan makanan pengganti nasi, seperti kentang, roti, dan susu.
"Suamiku kan emang takut nasi. Jadi dia enggak makan nasi. Paling aku cari karbohidrat yang lebih kompleks. Kayak misalnya ada rotinya, susunya, atau pakai kentang. Cuman suamiku apa aja yang dimasak sih dimakan," tandasnya.