Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Personal Stylist Artis Tak Cuma Atur Gaya, Kadang Beli Celana Dalam
21 Maret 2017 7:47 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:17 WIB
ADVERTISEMENT
Reza Rahadian dikenal sebagai salah satu aktor yang sering tampil unik dengan busananya. Terutama saat acara-acara resmi seperti Festival Film Indonesia.
ADVERTISEMENT
Reza kerap memadupadankan gaya modern dengan sentuhan tradisional dalam balutan kain batik. Ternyata, ada jasa personal stylist di balik gaya berpakaian Reza. Dia adalah Hagai Pakan.
Keterlibatan Hagai sebagai stylist diawali dari membantu teman-temannya. Kala itu ia mengaku hanya menangani 1 sampai 2 orang saja. Hingga akhirnya saat ini terhitung sudah hampir 20 orang yang percaya kepadanya.Â
"Kalau benar-benar profesi personal stylist itu mulai 2014 tapi kalau styling sendiri sudah mulai sejak 2007. Saya bertanggung jawab untuk wardrobe film 'Jelangkung 3'," ungkapnya kepada kumparan (kumparan.com).
Meski kini dikenalnya sebagai salah satu personal stylist Reza Rahadian, namun rupanya tak hanya aktor tersebut yang pernah ia pegang.Â
Sejumlah selebriti ternama pun pernah memakai jasanya, sebut saja Happy Salma, Cut Mini, Adinia Wirasti, Julie Estelle, Bunga Citra Lestari (BCL), Morgan Oey, Chelsea Islan, Dwi Sasono, Widi Mulia, Chicco Jerikho, Acha Septriasa, Wizzy, Tika Bravani, sampai Oka Antara.
ADVERTISEMENT
Tapi di antara banyak artis yang pernah ia tangani, Hagai mengaku bahwa pemain film 'My Stupid Boss' tersebut merupakan salah satu artis paling berkesan sepanjang perjalanan kariernya. Kenapa ya?
"Reza Rahadian, karena kita kenal dari sama-sama masih nol dan bareng-bareng sampai dia sebesar sekarang," imbuhnya.
Hagai berpendapat jasa seorang stylist cukup berpengaruh penting dalam penampilan seorang selebriti agar sesuai dengan setiap acara yang didatanginya. Tak melulu urusan baju atau gaya fesyen si artis, Hagai juga sampai memilihkan pakaian dalam.Â
"Semua (diurus) kadang sampai beli daleman. Ha...ha...," ujarnya tertawa.Â
"Sebenarnya lebih ke supaya appearance mereka di acara publik sesuai dengan karakter dan occasion-nya, dan somehow mereka enggak ada waktu buat mikirin mau pakai baju apa," lanjutnya.Â
ADVERTISEMENT
Kadang Hagai pun tak memungkiri sering menemukan beberapa baju yang sudah dipakai artis lain, yang juga menggunakan jasanya. Namun Hagai punya cara untuk membedakan gaya mereka, meski pakai baju yang sama.
"Pernah 1 kali bahkan sampai 3 kali pakai tapi stylingnya beda semua, dan occasion-nya beda semua, jadi enggak kelihatan sama," paparnya.
Baca Juga: Menyimak Pekerjaan Personal Stylist Artis
Layaknya sebuah pekerjaan, pasti banyak suka dan duka yang harus dialami. Pria kelahiran 28 Jnauari 1987 ini pun merasakah hal yang sama, meskipun lebih banyak suka ketimbang duka. Hal itu terjadi karena ia merasa bekerja sesuai dengan passion.Â
"Sukanya kita bisa menyalurkan hasrat belanja, kadang milih-milih baju dan ambil baju tuh kayak belanja. Jadi ada kepuasan tersendiri. Dukanya sih kalau jadwal bentrok tuh, capek banget," tuturnya.
Ia juga bersyukur apabila setiap artis yang menggunakan jasanya sangat puas dan bisa menambah kepercayaan diri. Maka tak heran jika pria lulusan jurusan broadcasting ini merasa kariernya memiliki prospek yang sangat menjanjikan.Â
ADVERTISEMENT
Lalu berapa sih honor yang diterima dari setiap artis yang menggunakan jasanya?
"Hmmm per look cukuplah buat beli sepatu baru," ungkapnya sambil tertawa.Â
"Yang pasti kalau serius, kebutuhan hidup akan tercover. Kalau klien banyak kerjaan ke luar kota dan luar negeri bisa sambil liburan. Styling orang tuh kadang berasa kayak membuat sebuah karya seni loh," tambahnya.
Di tengah perkembangan zaman, tidak sedikit cowok yang akhirnya memilih untuk menjadi seorang stylist. Lalu, bagaimana Hagai melihat fenomena ini sebagai salah satu personal stylist ternama?
"Kadang-kadang cowok-cowok bisa lebih 'perempuan' daripada cewek loh, hehe. Jadi aku santai saja," ungkapnya.
Saat disinggung apakah Hagai pernah bermasalah dengan artis-artis yang percaya dengan stylingnya tersebut? Ia menjawab dengan bijak.
"Hal seperti itu bisa diatasi dan untungnya belum pernah sampai bermasalah. Aku membiasakan untuk diskusi, saling terbuka dan cari solusinya. Maka aku selalu ada backup," ujarnya.Â
ADVERTISEMENT
Kini setelah memiliki nama besar dengan artis pegangan yang ternama juga, apa mimpi terbesar Hagai?
"Keep up the good work and good friendship aja," tutup Hagai mengakhiri perbincangan.
Live Update