XL Siapkan Kartu Perdana YouTube tanpa Kuota Selama Setahun

9 Mei 2017 14:21 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:17 WIB
comment
6
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
YouTube (Foto: Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
YouTube (Foto: Pixabay)
Pertarungan merebut pelanggan seluler masih terus terjadi. Ada operator seluler yang berusaha meraihnya dengan menawarkan tarif telepon dan SMS murah, lalu ada yang dengan memberi paket data murah. XL Axiata kemudian punya cara sendiri dalam meraih pelanggan baru, yaitu dengan memberi kuota data gratis bagi pelanggan yang mengakses situs berbagi video YouTube. Program khusus tersebut akan diberikan XL di momen Ramadhan dan Lebaran tahun 2017 ini, dimulai pada 12 Mei 2017, lewat kartu SIM perdana khusus "YouTube Tanpa Kuota" yang memberi benefit ke pelanggan untuk bisa mengakses YouTube sepuasnya tanpa kuota data selama setahun. XL juga menjanjikan kartu perdana tersebut dapat fasilitas bebas data untuk melakukan panggilan suara dan panggilan video via WhatsApp dan Line. Tetapi perlu dicatat, program ini tidak sembarang diberikan XL kepada semua pelanggan, melainkan cuma kepada pelanggan yang membeli kartu perdana baru dan ponsel pintar baru. Perangkat baru itu akan dicek terlebih dahulu apakah sebelumnya sudah pernah terdaftar ke layanan XL atau belum.
ADVERTISEMENT
Baca juga: XL Siap Beri Internet 4G LTE Gratis ke 1.000 Sekolah Selain itu, XL juga menyiapkan kartu perdana "Super Ngobrol" yang memungkinkan pelanggan untuk melakukan panggilan suara alias menelepon lewat aplikasi pesan WhatsApp dan Line, tanpa kuota selama 24 jam. Kartu perdana yang satu ini bakal mulai disebar ke pasar pada 15 Mei 2017. XL saat ini memang sedang gencar mengajak pelanggannya untuk beramai-ramai menggunakan kuota data yang dimiliki, yang salah satunya diarahkan untuk menikmati konten streaming video ataupun video. Chief Service Management Officer XL Axiata, Yessie D. Yosetya, mengatakan, sejauh ini layanan data di XL paling banyak digunakan untuk aktivitas streaming (30 persen), mengakses media sosial (25 persen), browsing (23 persen), pesan instan (4,5 persen), storage sharing (4 persen), dan VoIP (1,2 persen). Baca juga: Sambut Ramadhan, XL Tingkatkan Kapasitas Jaringan di Jalur Mudik Para pelanggan XL disebutnya sangat cepat beralih memanfaatkan layanan data tanpa perlu ajakan khusus, dan ini telah membuat trafik layanan 2G XL terus menurun dan kini posisinya berada di bawah 10 persen dari total trafik. "Trafik 2G sudah sangat kecil, di bawah dua digit, di bawah 10 persen. Oleh karena itu, tanpa ada push dari kami, mereka beralih sendiri dari voice ke data, sesuai yang kami inginkan," ujar Yessie di Seminyak, Bali, Senin (8/5). Sejauh ini ada sekitar 30 juta atau 65 persen dari total pelanggan XL yang memakai layanan data lewat ponsel.
ADVERTISEMENT