Konten dari Pengguna

Hubungan Kehidupan Manusia dan Karakter Mobile Legends

Muhammad Ali Ashhabul Kahfi
Master Of Politics and International Relations, School of Strategic and Global Studies, University Of Indonesia.
6 April 2022 14:19 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Muhammad Ali Ashhabul Kahfi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Skin lightborn adalah salah satu Squad skin yang dibuat oleh Moonton, skin ini terdiri dari lima hero yaitu Tigreal, Alucard, Fanny, Harith dan Granger. (Sumber: Mobile Legends)
zoom-in-whitePerbesar
Skin lightborn adalah salah satu Squad skin yang dibuat oleh Moonton, skin ini terdiri dari lima hero yaitu Tigreal, Alucard, Fanny, Harith dan Granger. (Sumber: Mobile Legends)
ADVERTISEMENT
Mobile Legends adalah game MOBA yang dirilis oleh Moonton. Setiap pemain memiliki perannya masing-masing yang bertujuan untuk memenangkan permainan.
ADVERTISEMENT
Dalam game ini akan ada 10 pemain yang akan dibagi menjadi 2 tim. Setiap pemain harus menguasai karakter dan hero yang digunakan untuk mengalahkan tim lawan.
Tujuannya dari game ini ialah menghancurkan turret hingga ke base musuh. Maka tak heran game ini menarik, ketika tim yang berhadapan memiliki caranya masing-masing dalam meruntuhkan turret hingga ke base milik musuh.
Filosofi Peran Karakter
Di dalam game ini setiap tim terdiri dari 5 pemain dituntut untuk mengisi perannya dalam mendukung sesama tim, pilihan ditentukan dalam beberapa tipe yakni:
ADVERTISEMENT
1. Tank
Tigreal merupakan Hero Tank yang memiliki kemampuan team fight yang sangat baik. dIa menjadi penentu kemenangan ketika war. (Sumber: Mobile Legends)
Tank merupakan instrumen penting dalam game ini karena dapat melindungi rekan satu tim dari hero musuh. Kelebihan dari hero tank ialah memiliki armor dan health yang lebih tinggi dibandingkan hero lainnya.
Ketika team fights pecah, posisi hero ini akan berada di garis depan pertempuran untuk menginisiasi tim agar dapat mencicil HP lawan sembari menahan gempuran serangan dari tim lawan yang diarahkan ke arah tim.
Seorang penulis terkenal asal Amerika bernama Mitchell David pernah menyebutkan bahwa terkadang saat anda mengorbankan sesuatu yang berharga, anda tidak benar-benar kehilangannya. Anda baru saja meneruskannya kepada orang lain.
Walaupun hanya sedikit yang dapat memahami pengorbanan pemain tank, dia tidak perlu disanjung atau dipuji asal teman satu tim selamat. Hal ini yang membuat player yang memainkan hero tank memiliki jiwa yang kuat dan kesabaran yang tidak perlu diragukan lagi.
ADVERTISEMENT
2. Marksman
Granger merupakan hero yang memiliki role Marksman. (Sumber: Mobile Legends)
Pengguna marksman dituntut mobilitas yang tinggi ketika menggunakan tipe hero seperti ini, karena marksman dilengkapi skill dan basic attack yang tinggi.
Selain itu, tipe hero ini memiliki berbagai combo dan keterampilan yang dapat dipadukan secara maksimal. Hero ini sangat berguna dalam membunuh lawan.
Walaupun memiliki kelebihan tersebut, pertahanan dari hero ini tidaklah memadai. Sehingga pemain perlu memiliki strategi agar tidak mudah terbunuh saat menggunakan hero jenis ini.
Jessie J penyanyi asal Inggris pernah membuat lagu yang berjudul Nobody's Perfect yang artinya tidak ada yang sempurna, setiap kelebihan pasti punya kekurangan dan juga sebaliknya.
Dalam dunia yang kita jalani saat ini tidak ada yang ideal, yang selalu kita anggap sempurna akan memiliki celah yang dapat ditembus.
ADVERTISEMENT
Permainan yang diberikan oleh pemain marksman harus mampu menggendong permainan tim ke arah kemenangan, karena itu pemain tipe hero ini kerap dibanggakan dalam tim atau bahkan di hujat sehabis-habisnya walau dalam keadaan MVP (Most Valuable Player) namun kalah, nobody's perfect.
3. Fighter
Alucard adalah salah satu hero yang terbilang mudah digunakan, bahkan oleh pemain pemula sekalipun. (Sumber: Mobile Legends)
Tipe hero satu ini memiliki skill bertarung yang hebat di awal, tengah, atau akhir permainan. Fighter lebih membutuhkan level dari pada Gold yang didapat dalam permainan. Fighter akan sangat berguna apabila dapat mengungguli level lebih dahulu dibandingkan level musuh.
Syarat tersebut dapat terlaksana apabila adanya kedisiplinan dalam mengambil objek yang dibutuhkan dan fokus yang tidak terpecah.
Bruce Lee aktor bela diri Hong Kong pernah berkata bahwa seorang petarung yang sukses adalah orang rata-rata, dengan fokus setajam sinar laser.
ADVERTISEMENT
Ketika anda fokus pada masalah, anda akan memiliki lebih banyak masalah. Ketika anda fokus pada kemungkinan, anda akan memiliki lebih banyak peluang dalam memenangkan permainan.
Maka dari pemain fighter dituntut untuk dapat membawa tim ketujuan utamanya yaitu menghancurkan turret musuh dan memenangkan pertandingan.
4. Mage
Harith adalah hero Mage yang sangat populer di Mobile Legends, hero ini memiliki damage yang sangat besar di early maupun late game. (Sumber: Mobile Legends)
Hero bertipe mage kerap membuat tim lawan terus menjaga jarak agar tidak diserang. Hal ini dikarenakan tipe hero ini memiliki damage yang besar. Sebagai dealer damage yang dapat diperhitungkan, hero yang satu ini sering digunakan sebagai salah satu komponen pembantu hero lain dalam menyerang yang amat di butuhkan.
Sadarkah kita pada game pertempuran ini, siapa yang memiliki kekuatan yang besar sebagai penanggung jawab utama, terkhusus pengguna hero tipe ini.
ADVERTISEMENT
Dengan kekuatan besar, datanglah tanggung jawab besar, begitulah kurang lebih munculnya kata bijak tersebut dari film Spiderman yang sudah meraup keuntungan lebih dari 6,3 miliar USD secara kolektif pada box office global.
Pengguna tipe hero ini dituntut bijak dalam menggunakan kekuatannya dan juga dalam mengambil keputusan yang amat berpengaruh dalam memenangkan pertarungan melawan musuhnya, don't waste your talent.
5. Assassin
Fanny merupakan hero assassin yang dikenal dengan senjata pisau dan tali/kabel panjang. (Sumber: Mobile Legends)
Hampir kebanyakan pengguna hero tipe ini tidak menyadari mereka memiliki kewajiban melakukan roaming. Tingkat kematangan seorang user assassin ialah kemampuannya dalam membaca peta, pergerakan lawan, dan eksekusi.
Banyaknya jumlah pengguna jenis hero tipe satu ini dalam Land of Dawn, disebabkan karena hero assassin memiliki damage yang cukup tinggi dan sangat lincah dalam permainan. Sangat sulit ditangkap karena beberapa memiliki kekebalan terhadap serangan lawan.
ADVERTISEMENT
Selalu ingat bahwa terkadang hero banyak peminat seperti tipe hero ini akan sangat gampang terbaca serangannya, kecuali anda selalu mempunyai kreatifitas yang baru dalam mendominasi pertandingan.
Namun kekurangan dari player tipe hero ini adalah takut salah dan tak berani mencoba. Untuk menjalani kehidupan yang kreatif, kita harus kehilangan rasa takut untuk berbuat salah.
Orang yang kreatif tidak lama mengeluh dalam kesulitan. Dia cepat menemukan cara mengatasi kesulitan. Kreatif itu bukan menemukan ide-ide baru, tapi menyusun satu ide baru dari kumpulan ide-ide yang sudah ada.
6. Support
Estes adalah salah satu hero Support terbaik di Mobile Legends, hero ini memiliki kemampuan yang sangat berguna bagi teman satu tim. (Sumber: Mobile Legends)
Peran pemain terakhir dalam tim Mobile Legends: Bang Bang adalah support. Role ini mungkin terkesan diremehkan dan tidak berguna, tapi role support sebenarnya juga sebagai faktor kunci kemenangan sebuah tim. Peran support memiliki tugas utama membantu setiap pemain dalam pertempuran.
ADVERTISEMENT
Sudah menjadi berguna saja kadang masih membuat anda diremehkan, apalagi ketika dalam satu tim, upaya anda tidak memiliki kontribusi penuh atau signifikan dalam team fight, maka wassalam. Kira-kira begitulah lebih kurang yang dirasakan oleh pengguna hero tipe ini, selalu diremehkan.
Hari ini mereka bisa saja menginjak anda ribuan kali,tapi esok hari anda bisa bangkit,biar sekali tapi berarti selamanya. Jadilah support yang tanpa alasan, karena ketika anda memberikannya suatu alasan, maka bersiaplah untuk menahan sakitnya ketika mereka tidak lagi membutuhkan anda.
Filosofi Hero Barats
Hero Fighter yang menunggangi Dino bernama Detona. (Sumber: Mobile Legends)
Barats adalah hero tank dan fighter, hero ini mengendarai dinosaurus bernama Detona. Uniknya tingkat durability dari hero ini pun cukup tinggi dan membantunya untuk dapat bertahan lebih lama terhadap serangan lawan. Pemanfaatan stack dengan baik akan membuat damage dan tingkat durability Barats meningkat lebih baik lagi. Setiap ukurannya bertambah besar maka semakin tebal dan sakit pula damage yang dihasilkan Barats.
ADVERTISEMENT
Tahukah anda skill passive yang dimiliki oleh hero ini ialah Big Guy. Skill passive yang dimiliki oleh Barats, setiap dia berhasil mengenai lawan dengan skill 1 nya akan diperoleh Stack Big Guy selama 12 detik. Maksimum stack yang bisa dikumpulkan adalah sebanyak 25 stack.
Sederhananya Barats akan menyerang di awal dengan menjilat, lalu ketika Barats semakin besar dia akan menyerang dengan menginjak lawannya.
Sudah merupakan rahasia umum ketika kita bekerja di perusahaan swasta atau negeri, maka istilah menjilat tidak asing bagi anda yang pernah punya pengalaman bekerja di perusahaan tersebut.
Tidak sedikit juga yang melakukannya untuk dapat bertahan ataupun ingin mendapatkan jabatan yang lebih tinggi lagi. Hal ini merupakan budaya yang tidak sehat di dunia perkantoran.
ADVERTISEMENT
Ketika sudah diatas puncak karirnya maka tidak sedikit pula yang menginjak bawahannya, hal ini sangatlah mirip dengan skill passive yang dimiliki oleh Barats.
Bayangkan ketika umat manusia tidak memiliki rasa empati lagi, maka kehidupan yang ada di dunia akan digambarkan pula seperti di Land Of Dawn. Penuh dengan Draft Pick mewajibkan anda untuk melakukan Ban kepada setiap musuh yang anda hadapi.
Land of Dawn merupakan tempat bertarungnya hero di Mobile Legends. (Sumber: Mobile Legends)
Karena kehidupan di dunia nyata tidaklah sama dengan yang ada dalam Land Of Dawn, maka alangkah baiknya kita menjadikan ini sebagai pelajaran semata bagi kita semua agar menjadi pribadi yang bijak dan baik.
Tidak perlu menjatuhkan harga diri atau menjatuhkan orang lain, lalu ketika di puncak tidak perlu merasa tinggi dan tidak ada hak sama sekali untuk menginjak-injak yang berada di bawah.
ADVERTISEMENT
Lakukan semua dengan baik dan konsisten, biarkan waktu yang akan membuktikan kualitas anda. Maka jadilah petarung di dunia Mobile Legends: Bang Bang atau di dunia nyata dengan tipe hero yang anda sukai dan sesuai dengan karakter anda.