Bunda Kesulitan Atur Keuangan Bulanan? Coba Tips Ini Biar Hemat

lifeatastradigital
Astra Digital established since 19 April 2018, is a venture builder arm of Astra International. We incubate and operate new business ventures in the digital space, with support from existing Astra Group businesses.
Konten dari Pengguna
29 Juni 2021 13:54 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari lifeatastradigital tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Photo by Joshua Rawson-Harris on Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Photo by Joshua Rawson-Harris on Unsplash
ADVERTISEMENT
Menjadi ibu rumah tangga merupakan pekerjaan yang sulit. Sayangnya, banyak orang yang justru meremehkannya. Padahal, urusan mengasuh anak, masak, mengelola keuangan, dan pekerjaan domestik lainnya semua dikerjakan ibu rumah tangga, lho.
ADVERTISEMENT
Bahkan, tak sedikit kasus salah atur keuangan keluarga berakhir dengan bencana, seperti keretakan rumah tangga. Agar terhindar dari kesulitan tersebut, salah satu tipsnya adalah membuat anggaran untuk belanja, baik itu bulanan, atau mingguan.
Misalnya, dengan belanja mingguan, Bunda cukup hanya membeli barang-barang kebutuhan dalam seminggu dan pastinya lebih hemat. Sedangkan, anggaran sisanya bisa digunakan untuk keperluan keluarga lainnya. Penasaran dengan kiat lainnya?
Photo by Torbjørn Helgesen on Unsplash

Catat Daftar Belanja

Sebelum meluncur ke supermarket, jangan lupa untuk mencatat kebutuhan rumah tangga dalam satu minggu. Cara ini akan memudahkan Buda untuk menentukan uang belanja dan merencanakan menu makanan selama seminggu.
Photo by Adismara Putri Pradiri on Unsplash

Belanja di Supermarket Lokal

Memilih kebutuhan rumah tangga dengan harga miring bisa membuat Bunda jadi lebih hemat. Untuk itu, cobalah belanja ke supermarket lokal untuk mendapatkan berbagai kebutuhan rumah tangga dari dalam negeri dengan harga yang lebih murah.
ADVERTISEMENT
Tentunya, dengan situasi dan kondisi kasus sekarang, perlu tetap memperhatikan protokol kesehatan, ya Bunda!
Boleh, kok, ke supermarket tertentu yang menjual produk kebutuhan pokok lebih lengkap. Hanya saja, dengan catatan produk tersebut tak tersedia di swalayan lokal.
Photo by Kelly Sikkema on Unsplash

Catat Semua Detail Pengeluaran

Catat semua pengeluaran dengan teliti dan detail. Dengan begitu, Bunda jadi tahu berapa banyak anggaran yang sudah dikeluarkan selama seminggu. Sekaligus, bisa jadi patokan untuk belanja kebutuhan mingguan berikutnya.
Photo by Markus Spiske on Unsplash

Rajin Cek Promo Produk yang Berlaku

Untuk menekan pengeluaran, saat belanja jangan lupa cek promo produk yang berlaku. Misalnya, Bunda bisa download aplikasi CariParkir. Soalnya, CariParkir punya fitur LOCKEY buat Bunda jadi lebih hemat saat shopping.
Selain hemat, dengan LOCKEY, Bunda bisa lebih mudah booking parkir sebelum sampai di pusat perbelanjaan tujuan. Dijamin, bebas khawatir nggak dapat tempat parkir, deh.
ADVERTISEMENT
LOCKEY dari CariParkir bisa dinikmati di lebih banyak mal atau pusat perbelanjaan.
LOCKEY tersedia di Lobby Food Hall PIK Avenue, Gedung Parkir 3 Entrance P1 Mall Kelapa Gading 5, Lobby Kemang VI Lippo Mall Kemang, dan Basement Lobby Ungu Entry From Gate 7 Lippo Mall Puri.
Yuk download aplikasi CariParkir di Playstore atau Appstore, ya! Follow juga Instagram dan TikTok CariParkir untuk update promonya.
(nad/rek)