Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
'Ziarah' Game of Thrones di Belfast
21 November 2019 17:23 WIB
Diperbarui 6 Agustus 2020 13:17 WIB
Tulisan dari Anisa Farida tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Hampir semua orang tahu serial genre drama fantasi Game of Thrones (GoT) yang bercerita tentang perseteruan antar 'Houses' di Westeros, diantaranya Stark, Baratheon, Lannister, Tyrell, dan Targaryen untuk memperebutkan Iron Throne. Namun, tidak banyak yang tahu bahwa potret perseteruan ini juga rupanya terjadi di dunia nyata, ketika 2 (dua) saudara senegara, Belfast dan Skotlandia, beradu untuk menjadi lokasi utama pengambilan film GoT. Didorong investasi agresif dan fasilitas studio yang mumpuni, Belfast berhasil terpilih, meskipun Doune Castle di Skotlandia telah menjadi lokasi awal Winterfell.

Nah, dari investasi sebesar £12.45 juta yang digelontorkan oleh badan perfilman Irlandia Utara (Northern Ireland Screen) untuk produksi serial GoT, diperoleh Return on Investment (ROI) bagi perekonomian Irlandia Utara sebesar £110.7 juta, dalam bentuk gaji staf lokal, akomodasi, dan biaya logistik. Dari sektor pariwisata, sejak tahun 2011, jutaan penggemar GoT berziarah ke sejumlah lokasi pengambilan film di Belfast. Menurut Tourism NI, GoT telah mendatangkan setidaknya £30 juta bagi ekonomi lokal tahun 2018. Melihat potensi besar ini, mereka berhasil menegosiasikan lisensi dengan HBO untuk menetapkan Irlandia Utara sebagai wilayah resmi GoT.
ADVERTISEMENT
Jika kalian termasuk salah satu penggemar GoT, banyak pilihan lokasi GoT, seperti Kroasia, Spanyol, Maroko atau Islandia. Namun, tidak ada salahnya untuk turut menyumbang perekonomian lokal Belfast melalui pariwisata. Yuk, kita intip beberapa lokasi yang saya kunjungi saat mengikuti Game of Thrones Tour di Belfast!
Anak tangga kanal di Braavos (Carnlough Harbour)
Dibangun pada tahun 1853, Carnlough Harbour, menjadi salah satu lokasi Braavos. Di pelabuhan Carnlough, terdapat anak tangga kanal ikonik salah satu adegan di GoT musim ke-6, episode 7, ketika Arya Stark melarikan diri setelah ditusuk oleh the Waif. Lucunya, lokasi anak tangga ini terletak persis di depan minimarket SPAR.
Storm Lands (Larryband Quarry)
Larrybane Quarry terletak di dekat jembatan Carrick-a-Ride dan menjadi lokasi berkemah Renly Baratheon di GoT, musim ke-2. Karakter Brienne of Tarth, pertama kali diperkenalkan di pertarungan di kemah Larrybane Quarry ini.
ADVERTISEMENT
Iron Islands (Ballintoy Harbour)
Ballintoy Harbour dipilih menjadi lokasi sejumlah adegan di Iron Island, daerah kekuasaan House of Greyjoy. Salah satu adegan yang terkenal adalah ketika Theon Greyjoy kembali ke Iron Islands untuk menggalang dukungan bagi House of Starks. Ballintoy Harbour hanya berjarak 10 menit berkendara dari Giant's Causeway, lokasi wisata Belfast lainnya yang cukup populer.
Storm Ends (Cushendun Caves)
Cushendun Caves menjadi tempat berlabuh Davos Seaworth dan Lady Melisandre pada GoT musim ke-2, episode 4. Gua ini juga menjadi lokasi kelahiran shadow baby yang nantinya membunuh Renley Baratheon.
Kings Road (Dark Hedges)
Dark Hedges mungkin menjadi lokasi yang paling instagrammable di keseluruhan tur. Susunan pohon Beech yang sudah ada sejak abad ke-18 ini muncul di GoT musim ke-2, episode 1, ketika Arya Stark melarikan diri dari King's Landing dengan menyamar sebagai seorang bocah lelaki.
ADVERTISEMENT
Buat penggemar GoT, sekarang sudah ada bayangan kan bisa berkunjung ke mana saja? Jangan khawatir, daripada pusing-pusing mencari mobil sewa untuk keliling Belfast, banyak paket tur yang bisa dipilih sesuai anggaran. Ditunggu foto dan ceritanya ya!